Dia penyundul bola yang fantastik"
Liverpool  (ANTARA News) - Manajer Manchester United Sir Alex Ferguson yakin merumputnya lagi kapten Nemanja Vidic setelah didera cedera akan sangat penting setelah sang juara bertahan Liga Inggris itu kembali ke jalur benar menyusul kemenangan 1-0 atas Everton.

Kubu Ferguson kembali ke jalur kemenangan Sabtu kemarin setelah dipermalukan 1-6 oleh rival sekota Manchester City pekan lalu.

Javier Hernandez menciptakan gol semata wayang MU di Goodison Park untuk memastikan United berada lima poin di bawah City sang pemimpin klasemen.

Vidic yang tidak turun saat melawan City karena cedera menjadi bintang saat melawan Everton dan Ferguson memperkirakan bahwa bek Serbia itu akan menjadi pemain kunci dalam beberapa bulan ke depan setelah United didera masalah pertahanan belakangan ini.

"Pertandingan semalam adalah penampilan fantastik dari Vidic," kata Ferguson. "Setiap bola masuk kotak, dia antisipasi dengan baik dan itulah kekhususannya. Dia penyundul bola yang fantastik dan itu kembali menjadi kunci di permainan ini".

Namun Ferguson mengkhawatirkan absennya bek timnas Inggris Chris Smalling karena retak tulang kaki, dan Ashley Young yang dibalut cedera lutut.

United akan menjamu Otelul Galati dalam laga Liga Champions Rabu pekan depan. Smalling dan Young dipastikan tidak turun. (*)

Penerjemah: Jafar M Sidik
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2011