Depok (ANTARA News) - Peanggar Indonesia Diah Permatasari optimistis bahwa tuan rumah mampu memenangi pertandingan anggar beregu SEA Games 2011 dan meraih medali emas.

"Saya optimistis bila beregu kami dapat menang," kata Diah Permatasari ketika dihubungi usai menjalani latihan ringan di sebuah hotel tempat penginapan atlet anggar Indonesia di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu pagi.

Menurut dia, bahwa bila masing-masing peanggar dapat menambah poin maka medali secara beregu akan diraih karena memang dari cabang ini Indonesia belum menghasilkan medali emas.

Atlet asal Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur itu menyatakan tidak tertutup kemungkinan medali emas dapat diraih tim Indonesia jika masing-masih atlet saling mengisi untuk mendulang nilai.

Diah Permatasari harus puas meraih medali perak secara perorangan ketika ditumbangkan peanggar Vietnam Nguyen Thi Ledong dengan skor 8-15 pada pertandingan final hari pertama Minggu (13/11).

Sedangkan atlet asal Vietnam tersebut merupakan peringkat ke-7 dunia untuk senjata sabel, namun salah satu penyebab kekalahan tersebut akibat taktik dan teknik bertanding belum mamadai serta jam terbang masih rendah.

Diah akan diturunkan secara beregu bersama seniornya dari Jatim, Marian Wauran, Reni Anggraeni (Sumsel) dan Amelia Noerliyami (Jabar).

Namun atlet berusia 20 tahun itu mengharapkan untuk masa mendatang harus lebih banyak melakukan latih tanding dengan skala internasional sehingga terbiasa saat berada di arena.

Pertandingan cabang anggar diikuti sebanyak 137 atlet, yang terdiri dari Indonesia sebanyak 24 peanggar, Singapura (20), Malaysia (19), Brunai Darussalam (3), Vietnam (24), Thailand (24), dan Filipina (23).

Tim anggar Indonesia untuk nomor senjata floret putra diperkuat oleh Sinatrio Raharja (Jateng), Ricky Hafidz (Kaltim), Hendrawan Susanto (Sumsel) dan Aditya Baskara (DKI Jakarta), untuk floret putri yakni Verdiana Rihandini (Kalbar), Cut Risna Arita (Aceh), Inca Mayasari (DKI Jakarta) dan Chintya Anreiny Pua (Sulut).

Pada nomor senjata degen putra menampilkan Budi Darmanto (Jabar), Muhammad Haerullah (Sulsel), Cucu Sundara (Jabar), Indra Jaya Kesuma (DKI Jakarta), degen putri yakni Isnawati Sir Idar (Sulsel), Dian Eka Pertiwi (Jabar), Dian Rahmawati (Sumut) dan Ikah Sarikah (Jabar).

Atlet lain yang diturunkan pada nomor senjata sabel putra masing-masing Rully Mauliadhani (Sumsel), Idon Jaya Wiguna (Jabar), Hendri Eko Budianto (Sumsel) dan Jamaludin (Jatim), serta sabel putri yakni Diah Permatasari (Jatim), Maria Wauran (Jatim), Reni Anggraeni (Sumsel) dan Amelia Noerliyami (Jabar).

Hingga pertandingan hari ketiga Selasa (15/11), peanggar Indonesia belum menyumbangkan medali emas untuk Merah Putih.

(A047/R010)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011