Kami juga melarang kegiatan takbir keliling pada malam Lebaran.
Sungailiat, Bangka (ANTARA) - Aktivitas lalu lintas kendaraan di pusat Kota Sungailiat, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada malam Lebaran masih nampak aman dan lancar.

Kapolres Bangka AKBP Indra Kurniawan diwakili Kapolsek Sungailiat AKP Rene Zakharia Pongsilurang SIK, di Sungailiat, Minggu malam, mengatakan kondisi lalu lintas kendaraan di pusat Kota Sungailiat aman dan lancar.

"Sampai malam ini, lalu lintas kendaraan roda dua maupun roda empat di dua lajur Jalan Jenderal Sudirman, baik pengendara yang beraktivitas dalam kota maupun tujuan kota lain, seperti ke Kota Pangkalpinang dan tempat lain tetap tertib dan lancar," katanya pula.

Dia mengatakan pula, untuk memastikan wilayah kota tetap aman dan kondusif, pihaknya akan melakukan patroli wilayah yang melibatkan sejumlah unsur seperti dari personel TNI, Satpol PP, Dinas Perhubungan.

Pengguna kendaraan baik roda dua maupun pengendara roda empat, wajib mematuhi tertib berlalu lintas, seperti melengkapi dokumen kendaraan SIM dan STNK dan wajib memakai helm standar bagi pengendara bermotor.

"Kami juga melarang kegiatan takbir keliling pada malam Lebaran sebagaimana yang diinstruksikan pemerintah, termasuk melarang konvoi kendaraan." katanya lagi.

Dia menyatakan, pelayanan keamanan masyarakat juga akan difokuskan di sejumlah objek wisata di Kota Sungailiat setelah beberapa hari Lebaran.

"Kami akan memfokuskan pengamanan setelah Lebaran beberapa hari di sejumlah objek wisata, karena ada kemungkinan terjadi kepadatan pengunjung wisata," ujarnya.

Rene mengajak seluruh lapisan masyarakat di wilayahnya, untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban. Segera melapor ke polisi terdekat jika mengetahui adanya ancaman gangguan keamanan.
Baca juga: Kapal cepat Palembang-Bangka dioperasikan setiap hari khusus mudik
Baca juga: Polres Bangka Barat ketatkan pengamanan Pelabuhan Tanjungkalian

Pewarta: Kasmono
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2022