Bantul (ANTARA News) - Balai Konservasi Sumber Daya Alam wilayah II Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, akan mendatangkan delapan rusa ke objek wisata Kebun Buah Mangunan, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul, provinsi ini.

Kepala Dinas Pertanian dan Kehutanan (Dispertahut) Bantul, Edy Suhariyanta mengatakan Dispertahut Bantul menyediakan tempat serta perawatan, sedangkan dari BKSDA menawarkan hewan yang akan ditempatkan di Kebun Buah Mangunan.

Menurut dia, dengan adanya satwa rusa itu nantinya diharapkan akan menambah ketertarikan wisatawan datang ke Kebun Buah Mangunan, karena selain bisa menikmati kebun buah duren, rambutan, jeruk, jambu air dan mangga.

"Masyarakat atau pengnjung tentu akan semakin terhibur dengan adanya satwa, disamping pemandangan yang indah tentunya," katanya.

Kepala BKSDA DIY, Sartana mengatakan saat ini pihaknya masih menunggu kesiapan dari pengurus Kebun Buah Mangunan mulai dari kandang hingga perawatan, jika sudah tersedia pihaknya akan melangkah ke proses selanjutnya.

"Ya harus kami siapkan betul, tingkat stress rusa kan tinggi, mulai dari penangkapan hingga penangkaran nanti, ini kita masih menunggu kesiapan pengurus," katanya.
(ANT)




Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2011