Lho, yang nulis kan bukan gue. Yang nerbitin juga bukan gue. Cuma kumis yang dipinjem emang kumis gue"
Jakarta (ANTARA News) - Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo mendapat kado akhir tahun dari kartunis kondang M. Mice Misrad dan novelis Ita Sembiring.

Fauzi Bowo mendapat hadiah buku komik humor bertajuk `Jakartaku Harapanku` dan `Andai Aku Jadi Gubernur Jakarta` yang merupakan suara warga Jakarta terhadap pengelolaan Jakarta.

"Saya surprise dan berterimakasih mendapat penghargaan jadi figur buku ini," ujar Fauzi Bowo saat acara makan siang bersama wartawan, Jumat (30/12).

Ia mengatakan, buku komik humor tersebut berawal dari bagian acara Ulang Tahun Jakarta ke-484 yakni event ubeg-ubeg dan kotak nyablak.

"Hasilnya membawa suka bagi kita. Mudah-mudahan jadi dorongan bagi Pemprov DKI ke depan dan saya yakin akan banyak peminatnya karena yang membuat adalah expert-nya," ujarnya.

Saat ditanya apakah buku komik kocak itu saingan untuk buku yang diluncurkan Prijanto `Andai Aku dan Anda jadi Gubernur Kepala Daerah`, Fauzi malah tertawa.

"Lho, yang nulis kan bukan gue. Yang nerbitin juga bukan gue. Cuma kumis yang dipinjem emang kumis gue," jawabnya seraya berkelakar.

Novelis Ita Sembiring merasa bangga diberi kesempatan menerbitkan kedua buku tersebut.

"Jarang-jarang ada tokoh seperti pak Foke ini yang mau dijadikan figur buku dan dikritik segala macam hal," ujar Ita.

Dalam buku berjudul Jakartaku Harapanku dan Andai Aku Jadi Gubernur Jakarta ini, Ita memposisikan dirinya dalam dua peran, tak hanya sebagai warga, namun juga sebagai pemimpin kota Jakarta.

"Sesekali saya menempatkan diri sebagai Gubernur," katanya.(*)
ANT

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2011