Jakarta (ANTARA) - Beragam peristiwa terjadi di wilayah DKI Jakarta pada Minggu (25/12) yakni perayaan Natal umat Kristiani hingga budayawan Ridwan Saidi meninggal dunia.

Berikut adalah rangkuman berita menarik di Jakarta lainnya yang masih menarik untuk dibaca pada hari ini. Klik pada judul jika tertarik membacanya lebih lengkap.

1. Perayaan Natal GPIB Immanuel dihadiri seribu jemaat

Perayaan Natal Gereja Protestan di Indonesia bagian Barat (GPIB) Immanuel Gambir, Jakarta Pusat, dihadiri seribu jemaat, menyusul tingginya antusias umat Kristen Protestan untuk beribadah setelah dua tahun lalu dibatasi pandemi.


2. Budayawan Betawi Ridwan Saidi meninggal dunia

Budayawan Betawi Ridwan Saidi meninggal dunia pada usia 80 tahun setelah menjalani perawatan medis di RSPI Bintaro, Tangerang Selatan karena sakit.


3. Kebakaran bengkel di Kramat Jati hanguskan dua kendaraan bermotor
​​​​​​
Peristiwa kebakaran menimpa bengkel di Jalan Raya Bogor RT 09/05, Kelurahan Kampung Rambutan, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, pada Minggu sekitar pukul 10.30 WIB menghanguskan dua unit kendaraan bermotor yang tengah menjalani perbaikan.


4. Kanwilkumham DKI beri remisi Natal kepada 699 warga binaan

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwilkumham) DKI Jakarta memberikan remisi (pengurangan hukuman) khusus Natal kepada 699 warga binaan pemasyarakatan (WBP) rutan dan lapas di Provinsi DKI Jakarta.


5. Pj Gubernur DKI ajak anak yatim piatu nonton film untuk isi liburan

Penjabat Gubernur DKI Heru Budi Hartono mengajak 250 anak yatim piatu dan penyandang disabilitas untuk menonton bareng film berjudul "Tegar" untuk mengisi libur Natal.

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2022