lebih dari 1.000 paket sembako murah yang disediakan dan dapat dibeli masyarakat pemegang kupon yang sehari sebelumnya telah dibagikan
Palangka Raya (ANTARA) - Kejaksaan Tinggi dan Kejaksaan Negeri se-Kalimantan Tengah menggelar pasar murah Ramadhan 1444 Hijriah, untuk membantu warga Kota Palangka Raya mendapatkan bahan kebutuhan pokok dengan harga yang murah menjelang Lebaran 2023.

Kepala Seksi Penerangan Hukum Kejaksaan Tinggi Kalteng Dodik Mahendra di Palangka Raya, Jumat mengatakan kegiatan pasar murah tersebut dibuka secara langsung oleh Kepala Kejaksaan Tinggi provinsi setempat Pathor Rahman dan diikuti secara virtual oleh Kajari dan Kacabjari se-Kalteng beserta jajaran.

"Pasar murah ini diharapkan dapat membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau," katanya.

Dodi menuturkan, lebih dari 1.000 paket sembako murah yang disediakan dan dapat dibeli oleh masyarakat pemegang kupon yang sehari sebelumnya telah dibagikan oleh petugas dari Kejati setempat, kepada warga di sembilan kelurahan di Kota Palangka Raya.

Untuk harga yang ditawarkan di pasar murah tersebut, relatif lebih murah dibanding harga di pasaran tradisional. Dimana setiap paketnya dihargai sebesar Rp50 ribu yang terdiri dari beras 2,5 kilogram, minyak goreng 800 mili liter. Kecap, tepung terigu 500 gram, teh sari wangi, garam 250 gram, susu nestle 488 mili liter, sabun cuci piring, mentega dan lima bungkus mie instan.

"Dalam kesempatan tersebut Kepala Kejaksaan Tinggi Kalteng juga menyampaikan bahwa pasar murah tersebut dilaksanakan secara serentak pada hari ini di seluruh Kejaksaan Negeri dan Cabang Kejaksaan Negeri se-provinsi setempat, dengan terselenggara pasar murah itu diharapkan dapat membantu masyarakat mendapatkan bahan kebutuhan pokok dengan harga yang relatif terjangkau," ucapnya.

Dari pantauan tersebut, warga Kota Palangka Raya yang sudah menerima kupon pasar murah itu antusias mengikuti kegiatan pasar murah yang diadakan Kejati Kalteng.

Apalagi terlihat banyak warga yang datang sejak pukul 07.30 WIB mendatangi halaman kantor Kejati Kalteng. Kegiatan berjalan dengan tertib dan selesai pada pukul 14.00 WIB.

Kegiatan serupa juga sudah yang kedua kalinya dilaksanakan Kejati Kalteng, bahkan masyarakat selalu antusias untuk mendapatkan sembako murah yang disediakan pihak panitia.
Baca juga: Gubernur Kalteng gratiskan paket sembako untuk masyarakat Hanau
Baca juga: Kalteng sediakan 37.000 paket sembako murah untuk lima kabupaten
Baca juga: Kalteng tetap optimalkan mitigasi meski inflasi turun

Pewarta: Adi Wibowo
Editor: Muhammad Yusuf
Copyright © ANTARA 2023