Mataram (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat dan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) NTB mempromosikan Lombok International Modest Fashion Festival (LIMOFF) kepada para isteri Duta Besar dari berbagai negara yang menyaksikan Fashion Gathering di Sarinah Jakarta.

"Rangkaian acaranya Fashion Gathering adalah promosi LIMOFF, promosi pariwisata NTB, bazar produk NTB, fashion show Wastra NTB yang dibawakan oleh istri-istri Dubes dan member of Women's International Club (WIC)," kata Ketua Dekranasda NTB sekaligus Founder LIMOFF, Niken Zulkieflimansyah, dalam keterangan resmi di Mataram, Rabu.

Ia menjelaskan LIMOFF bertujuan untuk mempromosikan dan merayakan warisan budaya NTB agar dapat dikenal lebih luas melalui fesyen yang digabungkan dengan pariwisata, kerajinan, kecantikan dan kuliner.

"Festival tersebut sebagai showcase untuk menampilkan potensi karya para kreator sektor fesyen meliputi jenama fesyen dan perajin tekstil di NTB," ujarnya.

Isteri Gubernur NTB H Zulkieflimansyah itu menyebutkan LIMOFF akan diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi NTB dan Dekranasda NTB berkolaborasi dengan berbagai pihak. Puncak acara akan digelar di Merumatta Hotel Senggigi, Kabupaten Lombok Barat, pada 6-9 Juli 2023.

Berbagai kegiatan akan yang akan digelar, di antaranya peragaan busana, lokakarya, kompetisi, talkshow dan pameran standar internasional. Selama empat hari penyelenggaraan LIMOFF 2023 akan menghadirkan sebanyak 150 desainer dan jenama fesyen baik lokal, nasional, hingga internasional.

Selain fesyen, kata Niken, LIMOFF akan menjadi ajang promosi sektor unggulan lainnya di NTB, yaitu pariwisata, kerajinan tangan, kecantikan, dan kuliner halal. LIMOFF 2023 akan dimeriahkan pula dengan pemecahan Museum Rekor Indonesia (MURI) Penenun Terbanyak.

Kegiatan promosi LIMOFF 2023 telah gencar dilakukan untuk memperkenalkan acara tersebut ke berbagai kota besar di Indonesia, bahkan sampai ke Malaysia.

"Roadshow LIMOFF 2023 ditujukan pula untuk mengundang desainer maupun jenama modest fesyen nasional dan internasional untuk turut berpartisipasi dalam LIMOFF 2023," ucapnya.

Perhelatan LIMOFF 2023 mendapat dukungan penuh dari sejumlah Kementerian, Bank Indonesia, Bank NTB Syariah dan para pemangku kepentingan terkait lainnya, termasuk Asosiasi Fesyen Indonesia dan internasional, akademisi fesyen, serta komunitas fesyen dan wastra.

Baca juga: NTB ekspor dua kontainer kerajinan tas ketak ke Arab Saudi

Baca juga: NTB tetap eksis ekspor kerajinan buah kering

Pewarta: Awaludin
Editor: Nurul Aulia Badar
Copyright © ANTARA 2023