London (ANTARA News) - Lembaga pemeringkat Fitch pada Jumat menurunkan peringkat utang Inggris dari peringkat teratas "triple-A" menjadi "AA+" atau satu tingkat lebih rendah, karena prospek ekonomi yang lebih lemah terus mendorong kenaikan utang negara.

"Penurunan peringkat utang negara Inggris terutama mencerminkan prospek ekonomi dan fiskal yang lebih lemah dan karena revisi naik proyeksi jangka menengah Fitch untuk defisit anggaran dan utang pemerintah Inggris," kata lembaga pemeringkat. Namu lembaga itu memberi Inggris sebuah prospek "stabil".

"Meskipun kehilangan status `AAA`-nya, profil kredit Inggris sangat kuat tercermin dalam peringkat `AA+` dan prospek stabil," tambah Fitch.

Penurunan peringkat datang hampir dua bulan setelah saingannya lembaga pemeringkat Moody`s juga menurunkan peringkat utang Inggris dari triple-A. Disebukan utang pemerintah masih menggunung dan pertumbuhan terlalu lemah untuk membalikkan tren sebelum 2016.

Penurunan peringkat dapat menyebabkan suatu negara membayar suku bunga bunga yang lebih tinggi untuk utangnya.

Perkembangan Jumat terjadi menjelang data ekonomi resmi keluar minggu depan, yang akan menunjukkan apakah Inggris jatuh ke dalam resesi selama kuartal pertama 2013.

Fitch mengatakan pihaknya merevisi perkiraan pertumbuhan ekonomi untuk Inggris pada 2013 dan 2014 masing-masing menjadi 0,8 persen dan 1,8 persen, turun dari prediksi enam bulan lalu 1,5 persen dan 2,0 persen.

Fitch menambahkan: "Defisit anggaran dan utang yang lebih tinggi dari proyeksi sebelumnya mencerminkan kinerja pertumbuhan ekonomi Inggris yang lemah dalam beberapa tahun belakangan ini, sebagian karena masalah `deleveraging` (upaya mengurangi rasio utang) sektor swasta dan publik serta krisis zona euro."

Data resmi terbaru mengungkapkan bahwa produk domestik bruto (PDB) Inggris menyusut 0,3 persen pada kuartal keempat 2012 dibandingkan dengan tiga bulan sebelumnya.

Penerjemah: Apep Suhendar

Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2013