Jakarta (ANTARA) - Berbagai berita menarik terjadi di DKI Jakarta pada Rabu (20/12) mulai dari Ketua Komisi B DPRD DKI Ismail mendukung ajang Jakarnaval  hingga Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta Ida Mahmudah meminta dilakukan  sosialisasi pembayaran sewa rumah susun sederhana sewa (rusanawa).

Berikut rangkuman dan tautan berita kemarin:

Jakarnaval didukung untuk tingkatkan ekonomi Jakarta

Ketua Komisi B DPRD DKI Ismail mendukung acara Jakarnaval sebagai momen untuk meningkatkan ekonomi, khususnya pendapatan daerah DKI Jakarta saat perayaan Tahun Baru 2024.

"Kita berharap ada peningkatan dari segi kualitas kegiatan maupun peserta yang terlibat sehingga diharapkan peningkatan dari sisi perekonomian bagi DKI Jakarta," kata Ismail kepada wartawan di Jakarta, Rabu.

Berita selengkapnya klik di sini

Heru minta tak ada pihak yang kompori warga eks Kampung Susun Bayam

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono meminta tak ada pihak yang mengompori warga eks Kampung Susun Bayam (KSB), Tanjung Priok, Jakarta Utara.

"Jangan ada pihak-pihak yang ngompori, kasihan warga. Saya mengikuti detail persoalan ini," kata Heru menjawab pers usai tanam cabai di Jakarta Timur, Rabu.

Berita selengkapnya klik di sini

Pemkot Jaksel panen cabai untuk stabilitas harga pangan

Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan (Pemkot Jaksel) memanen cabai di daerah itu sebagai salah satu upaya untuk menjaga stabilitas harga pangan jelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

"Kami melaksanakan panen cabai di Kebun Berseri, Kelurahan Bintaro, Kecamatan Pesanggrahan," kata Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Munjirin di Jakarta, Rabu.

Berita selengkapnya klik di sini

DKI siapkan rangkaian kegiatan untuk Tahun Baru 2024

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyiapkan serangkaian kegiatan untuk memeriahkan Tahun Baru 2024 di sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin dan kawasan Monumen Nasional (Monas).

"Jakarnaval di kawasan Monas dan MH Thamrin, Malam Muda Mudi dan perayaan tahun baru di sepanjang Jalan Sudirman-MH Thamrin," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta Andhika Permata saat dikonfirmasi di Jakarta, Rabu.

Berita selengkapnya klik di sini

DKI didesak gencarkan sosialisasi pembayaran sewa rusunawa

Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta Ida Mahmudah mendesak Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI untuk menggencarkan sosialisasi pembayaran sewa rumah susun sederhana sewa (rusanawa) sebagai keterbukaan informasi antara pemerintah dan masyarakat.

"Jangan sampai aturan sudah diberlakukan tapi sosialisasi menyusul," kata Ida kepada wartawan di Jakarta, Rabu.

Berita selengkapnya klik di sini

Pewarta: Ilham Kausar
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2023