Jakarta (ANTARA) - Komandan Tim Komunikasi Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Budisatrio Djiwandono, menegaskan program kartu kesejahteraan sosial di era Presiden Joko Widodo akan dilanjutkan oleh pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

"Kartu Indonesia Sehat (KIS), Kartu Indonesia Pintar, Kartu Prakerja, termasuk Program Keluarga Harapan dan kartu sakti yang lain itu kan warisan yang baik dari Pak Jokowi. Semua yang baik itu pasti akan dilanjutkan oleh Pak Prabowo dan Mas Gibran," kata Budisatrio dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat.

Selain melanjutkan, Budi mengatakan pasangan calon nomor urut 2 itu juga akan menambah kartu-kartu lain sebagai bagian dari program peningkatan kesejahteraan sosial. Hal itu bertujuan untuk menghilangkan kondisi kemiskinan absolut di Indonesia.

"Nanti akan ditambah KIS Lansia untuk orang tua, Kartu Anak Sehat untuk pencegahan stunting, kartu start-up untuk milenial dan gen Z. Itu semua termasuk dalam 8 Program Hasil Terbaik Cepat yang akan dikawal langsung oleh Pak Prabowo dan Mas Gibran," jelasnya.

Baca juga: Prabowo tegaskan lanjutkan program Presiden Jokowi

Prabowo-Gibran, tambah Budi, juga menargetkan angka kemiskinan Indonesia berada di bawah 5 persen dan Indeks Pembangunan Manusia mencapai skor di atas 80. Kartu-kartu itu, diyakini Budi, bisa mencapai angka yang ditargetkan.

"Program kredit usaha untuk pertanian, peternakan, perkebunan, perikanan, dan sektor usaha rakyat lainnya. Insyaallah, jika Pak Prabowo dan Mas Gibran mendapat amanah, kami akan tingkatkan dan sempurnakan fondasi yang sudah dibangun Pak Jokowi dengan sangat baik," ujar Budi.
​​​​​​​
Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan tiga peserta Pilpres 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.

Masa kampanye Pemilu 2024 berlangsung mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Setelah masa kampanye, ada masa tenang pada 11-13 Februari. Kemudian, jadwal pemungutan suara berlangsung serentak pada 14 Februari 2024.

Baca juga: TKN sebut Prabowo-Gibran akan lanjutkan program era Jokowi

Pewarta: Fath Putra Mulya
Editor: Fransiska Ninditya
Copyright © ANTARA 2024