Sumenep (ANTARA News) - Kesebelasan Perssu Super Madura mengalahkan tim tamunya PSIM Jogja dengan skor 1-0 dalam laga pertama di babak 16 besar Indonesia Soccer Championship (ISC) B 2016 di Stadion A Yani Sumenep, Sabtu.

Gol satu-satunya dalam laga yang dimulai pada pukul 15.00 WIB itu sekaligus gol kemenangan bagi Perssu tersebut dicetak pemain dengan nomor punggung 11, Moch Solechudin pada menit ke-24 di babak pertama.

Solechudin yang merupakan pemain baru di Laskar Kuda Terbang itu berhasil memanfaatkan kemelut di depan gawang PSIM Jogja setelah kiper tim tamu, Tito Rama Maydhike tidak mampu menangkap bola dengan sempurna hasil sepakan pemain Perssu lainnya, Joko Prayitno.

Bola muntahan tersebut langsung disambar Solechudin dengan kaki kanannya dan bola pun meluncur di sisi kiri kiper PSIM Jogja.

Skor 1-0 itu pun bertahan hingga babak pertama usai sekaligus menjadi satu-satunya gol yang tercipta hingga babak kedua selesai.

Pada babak kedua sempat terjadi dua kali keributan antarpemain setelah terjadi benturan badan antara pemain Perssu dengan PSIM Jogja.

Dalam laga pertama babak 16 besar di grup A tersebut, wasit yang memimpin pertandingan itu, Jusman R mengeluarkan dua kartu kuning, yakni kepada pemain PSIM Jogja, Edo Pratama dan Joko Prayitno, pemain Perssu.

Perssu Super Madura yang merupakan tim asal Sumenep tergabung dalam grup A di babak 16 besar ISC B bersama PSIM Jogja, PSCS Cilacap, dan Persiraja Banda Aceh.

Pewarta: Abd Aziz/Slamet Hidayat
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016