Bandung (ANTARA News) - Wakil ketua MPR Oesman Sapta Odang berpesan agar bangsa Indonesia selalu bersatu tanpa membeda-bedakan suku, agama, warna kulit hingga asal usulnya. 

"Jangan ada perbedaan-perbedaan di antara kita," kata Oesman di depan ratusan warga keturunan Tionghoa yang terhimpun dalam Harapan Kasih (HAKA) Indonesia, Bandung, Jawa Barat, Kamis (6/10) malam.

Oesman, yang menerima piagam pengangkatan sebagai Ketua Umum Kehormatan Abadi HAKA, mengemukakan setiap warga Indonesia apa pun suku, agama maupun bahasanya bisa mengabdi pada bangsa di manapun tempatnya. 

Begitu pula dengan HAKA, lanjut dia, yang telah berpartisipasi dalam pembangunan nasional sebagai bentuk kecintaan pada Indonesia.

Dia berharap organisasi tersebut bisa menjadi contoh bagi organisasi keturunan Tionghoa lainnya.

 "Mari kita satukan keluarga Tionghoa lainnya untuk membangun Indonesia,” imbuh dia.

Oesman juga memuji inisiatif HAKA membangun sekolah di Bandung sebagai bagian dari kegiatan sosial. Kegiatan sosial itu dinilai memberi kontribusi pada perkembangan masyarakat Indonesia.

“Kegiatan sosial ini mengikuti keinginan pemerintah dalam mendidik anak bangsa,” kata Oesman yang berharap sekolah ini bisa menerima siswa dari kalangan mana pun.

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016