Jakarta (ANTARA News) - Pelatih Chelsea, Antonio Conte, menilai timnya seharusnya sekurang-kurangnya mendapatkan satu poin dari laga pekan ke-30 Liga Utama Inggris kontra Crystal Palace di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, Sabtu (1/4).

"Saya pikir, kami setidaknya pantas mendapatkan hasil imbang," kata Conte selepas laga sebagaimana dilansir laman resmi Chelsea.

"Saya tidak mau mengatakan kami pantas menang, tapi setidaknya hasil imbang. Kami menciptakan banyak peluang mencetak gol, kami mendominasi penuh sepanjang laga melawan tim yang sangat kuat dan memiliki pemain-pemain yang bagus. Sungguh disayangkan, tapi ini bukan hari kami," ujarnya menambahkan.

Chelsea sebetulnya unggul lebih dulu berkat gol cepat Cesc Fabregas pada menit 5, namun Palace membalas empat menit berselang lewat Wilfried Zaha dan membalikkan keadaan melalui gol Christian Benteke pada menit 11.

Meski tertinggal, Chelsea merespon keadaan itu dengan positif, namun barisan pertahanan Palace dan terutama penjaga gawang Wayne Hennessey tampil prima untuk menjaga keunggulan bagi tim yang sempat berjuang menghindari zona degradasi tersebut.


Di sisi lain, Conte mengaku meski kehilangan Victor Moses, Pedro Rodriguez yang dipercaya mengisi lubang yang ditinggalkan tampil dengan baik, di luar hasil kekalahan yang dialami.

"Victor Moses adalah pemain penting karena ia memiliki musim yang baik, namun Pedro bermain sangat baik di posisi bek sayap. Sebagai sayap, keduanya sangat membantu serangan dan terlihat ingin memainkan filosofi permainan kami. Pedro bermain sangat baik," katanya.

Kekalahan tersebut, membuat Chelsea harus rela jarak aman mereka terpangkas dari peringkat kedua Tottenham Hotspur yang di laga lain mengalahkan Burnley 2-0. Chelsea masih di puncak dengan koleksi 69 poin, diikuti Spurs (62) di urutan kedua terpaut tujuh poin.

Penerjemah: Gilang Galiartha
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017