Jakarta (ANTARA News) - Lionel Messi mengungkapkan rahasia dia tidak pernah lagi sakit dan muntah-muntah di lapangan, yakni diet.

Dahulu pemain depan Barcelona kerap muntah-muntah saat bermain baik untuk Argentina maupun Barcelona.

"Pola makan saya buruk selama bertahun-tahun; cokelat, minuman soda dan segalanya," aku Messi kepada La Cornisa TV dalam laman ESPN.

"Hal itu yang membuat saya muntah dalam pertandingan. Sekarang saya menjaga diri lebih baik lagi. Saya makan ikan, daging, salad. Segalanya teratur dan terjaga," sambung Messi.

Messi juga tidak pernah terlihat stres. Lalu apa kiatnya melawan stres?

"Saya tak terlalu banyak memikirkan bagaimana saya harus bersikap karena terus-terusan disaksikan orang. Saya sadar kapan pun saya berbicara ada banyak orang yang mendengarkan, pasti ada penolakan. Saya selalu berusaha memikirkan apa yang saya ucapkan agar tidak menimbulkan kontroversi."

Baca juga:  Arti penting anak bagi Lionel Messi dan Piala Dunia Rusia, yang terakhir untuk Lionel Messi

 

Pewarta: SYSTEM
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2018