Magelang (ANTARA News) - Mariah Carey saat ini masih dirayu pihak penyelenggara konser mengenakan batik saat tampil dalam gelaran konsernya di kawasan Candi Borobudur pada 6 November mendatang. 

"Kami suggest Mariah mengenakan baju batik. Tetapi ini masih usulan," ujar  Event Consultant sekaligus CEO Rajawali Indonesia Communication, Anas Syahrul Alimi di kawasan Candi Borobudur, Magelang, Kamis. 

Sang diva juga rencananya akan mengenakan busana karya perancang tanah air. Hanya saja Anas belum bisa mengungkapkan siapa perancang busana yang terpilih dan busana seperti apa yang akan dikenakan Mariah. 

"Kami mengundang salah satu desainer. Kalau mereka setuju," kata Anas. 

Soal permintaan sang diva selama berada di Indonesia, Anas mengatakan tak ada permintaan khusus. 

Selama 2-2,5 jam Mariah akan menampilkan lagu-lagu hitsnya di arena konser yang menyuguhkan pemandangan Candi Borobudur. 

Baca juga: Mariah Carey siap gelar konser perdana di Candi Borobudur

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2018