Jakarta (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo menekankan pentingnya promosi dan publikasi dalam mendukung kesuksesan penyelenggaraan Asian Games 2018, dan meminta pemangku kepentingan terkait makin gencar mempromosikan ajang kompetisi olahraga yang akan berlangsung di Jakarta dan Palembang pada bulan Agustus tersebut.

"Asian Games ke-18 ini dari waktu ke waktu untuk terus dikejar, baik menyasar publik di dalam negeri dan tentu saja target promosi di negara-negara Asia yang menjadi peserta Asian Games," kata Presiden didampingi Wakil Presiden Jususf Kalla saat memimpin rapat terbatas membahas persiapan Asian Games 2018 di Kantor Presiden Jakarta, Jumat.

Kegiatan-kegiatan promosi, publikasi dan pemasaran, ia menjelaskan, diperlukan untuk menggemakan Asian Games hingga pelosok Tanah Air dan negara-negara peserta.

Rapat terbatas mengenai persiapan penyelenggaraan Asian Games 2018 dihadiri para menteri Kabinet Kerja, di antaranya Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Pandjaitan, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Wiranto, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi, Menteri BUMN Rini Soemarno, dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Panglima TNI Marsekal (TNI) Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian, Jaksa Agung HM Prasetyo, Ketua Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 ( Inasgoc) Erick Thohir juga menghadiri rapat tersebut.

Baca juga:
Presiden promosikan Asian Games saat temui pelajar
Sandiaga minta musisi dangdut gaungkan Asian Games

 

Pewarta: Joko Susilo
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2018