Jakarta (ANTARA News) - Kabidhumas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera mengatakan bahwa ledakan yang terjadi di Polsek Giligenting, Sumenep, Jatim, pada Senin sore, disebabkan percikan korsleting listrik yang mengenai barang bukti sitaan yakni bom ikan.

"Penyebabnya korsleting listrik, percikannya kena bondet (bom ikan), sitaan polsek," kata Kombes Frans Barung dalam pesan singkat diterima di Jakarta, Senin.

Pihaknya pun meminta pewarta agar tidak salah menyebut penyebab ledakan. "Itu bukan bom. Itu bondet (bom ikan), orang sini menyebutnya bondet," katanya.

Ia mengatakan, ledakan terjadi pada Senin sore di gudang Polsek Giligenting.

Baca juga: Pemkot menanggung biaya korban ledakan ketel uap

Pihaknya menduga ledakan pada Senin sore itu disebabkan korsleting listrik di gudang yang membuat suhu ruangan gudang meningkat sehingga bom ikan, barang bukti di gudang tersebut, meledak.

Tidak ada korban luka dalam peristiwa ledakan tersebut. Kendati demikian, ledakan bom ikan mengakibatkan ruang gudang arsip dan barang bukti Polsek Giligenting, rusak. Selain itu atap ruang tahanan, tembok ruangan Reskrim jebol dan atap asbes di beberapa ruangan Polsek Giligenting rusak.

Pewarta: Anita Permata Dewi
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2018