Jakarta (ANTARA) - Detroit Pistons yang akhirnya merampas jatah terakhir playoff NBA, Kamis pagi WIB tadi, akan bertemu dengan unggulan utama Milwaukee Bucks pada putaran pertama playoff Wilayah Timur.

Pistons (41-41) lolos ke playoffs setelah menang 115-89 melawan New York Knicks dalam pertandingan terakhir musim reguler.

Pistons sempat disaingi Charlotte Hornets yang finis dengan catatan menang-kalah 39-43 setelah kalah 114-122 melawan Orlando Magic pada hari yang sama.

Magic (42-40) sendiri menempati urutan ketujuh Wilayah Timur dan akan menantang Toronto Raptors (58-24) pada putaran pertama playoff wilayah ini.

Baca juga: LeBron James kaget Magic Johnson mundur

Orlando sendiri menuliskan catatan terbaik dalam melewati pertandingan-pertandingan terakhirnya dibandingkan dengan tim Wilayah Timur mana pun setelah memenangkan delapan dari 12 laga reguler terakhirnya.

Pertemuan playoff lainnya di Wilayah Timur adalah unggulan ketiga Philadelphia 76ers (51-31) yang akan ditantang unggulan keenam Brooklyn Nets (42-40), sedangkan unggulan keempat Boston Celtics (49-33) dijajal unggulan kelima Indiana Pacers (48-34).

Juara bertahan NBA Golden State Warriors (57-25) yang memuncaki Wilayah Barat akan diuji oleh unggulan kedelapan Los Angeles Clippers (47-34) dalam playoff putaran pertama Wilayah Barat.

Pertemuan playoff lainnya di Wilayah Barat masih menunggu hasil pertandingan terakhir musim reguler, hari ini.

Baca juga: Pistons ke playoff setelah tekuk Knicks di laga terakhir

Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Aris Budiman
Copyright © ANTARA 2019