Jakarta (ANTARA News) - Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Kepolisian negara RI (Humas Polri), Irjen Pol Sisno Adiwinoto, mengatakan bahwa pengamanan untuk mengantisipasi munculnya peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Organisasi Papua Merdeka (OPM) dan Gerakan Aceh Merdeka (GAM) dilakukan masing-masing Kepolisian Daerah (Polda). OPM selama ini mengklaim HUT-nya pada 1 Desember 2007, sedangkan GAM pada 5 Desember 2007, serta menurut Sisno, proses pengamanan antisipasinya tidak dilakukan oleh Markas Besar (Mabes) Polri, tetapi cikup dilakukan tingkat Polda. "Pola antisipasi munculnya peringatan OPM dan GAM diserahkan ke masing-masing Polda, sebab mereka yang mengetahui kondisi masing-masing wilayah," katanya di Jakarta, Jumat. Ia mengatakan, Mabes Polri hingga kini tidak mengirimkan tambahan personel untuk membantu Polda Papua maupun Polda Nanggroe Aceh Darussalam (NAD). "Personel yang ada di Polda sana masih cukup untuk mengantisipasi OPM dan Papua," katanya menambahkan. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007