ANTARA - Dokter Spesialis Anak Konsultan Penyakit Infeksi dan Pediatri Tropis dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia Hindra Irawan Satari dalam diskusi daring pada Kamis (10/3), mengungkapkan beberapa tanda bahaya saat anak terkena COVID-19. Meski gejala COVID-19 pada anak seringkali ringan, namun ada tanda bahwa anak memerlukan perawatan darurat seperti kuduk kaku, ruam, silau, kejang, lengan dan kaki dingin, pucat atau kebiruan, menangis yang tidak seperti biasa, hingga penurunan kesadaran.(Fadzar Ilham Pangestu/Satrio Giri/Sizuka)