ANTARA - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat, Rita Hastarita menyebut implementasi kurikulum merdeka belajar tingkat SMA/SMK di Kalbar angkanya sudah mencapai 80 dan 90 persen, Sabtu (9/9). Daya dukung pemerintah di sektor pendidikan yang digelar melalui Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), bertujuan untuk mewujudkan visi pendidikan Indonesia yang lebih fleksibel sesuai kompetensi peserta didik. (Indra Budi Santoso/Fahrul Marwansyah/Farah Khadija)