Tokyo (ANTARA News/AFP) - Toshiba Corp Jepang pada Rabu menyatakan akan membangun pabrik baru untuk memproduksi baterai (aki) yang dapat diisi kembali dalam mengantisipasi permintaan kuat untuk kendaraan listrik.

Perusahaan itu mengatakan akan menginvestasikan 25 miliar yen (274 juta dolar AS) untuk membangun fasilitas baru di prefektur Niigata, sebelah utara Tokyo. Konstruksi diharapkan akan selesai pada Oktober 2010.

Kapasitas produksi awal pabrik 500.000 sel baterai per bulan diperkirakan meningkat karena kendaraan listrik menjadi lebih luas, katanya.

Ini akan menghasilkan Toshiba`s "Super Charge Ion Battery" atau SCiB, yang dapat diisi ulang sampai 90 persen dari kapasitas secepat lima menit dan menawarkan tingkat keselamatan yang tinggi, menurut perusahaan.

(*)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2009