Jakarta (ANTARA News) - Boyband One Direction masuk buku Guinness World Records 2015.

Menjelang rilis buku tersebut 11 September, Guinness mengumumkan boyband asal Inggris itu memecahkan rekor karena tiga album pertama mereka bisa menduduki tangga lagu teratas di Amerika Serikat.

Album "Midnight Memories" mencapai urutan pertama di tangga lagu Billboard 200 setelah rilis pada akhir tahun lalu. 

Sebelumnya, album pertama mereka "Up All Night" dan sophomore "Take Me Home" juga berada di puncak tangga lagu Billboard 200.

One Direction baru-baru ini menerima sertifikat Guinness World Records ketika membawakan lagu "Where We Are Tour" di Stadion New Jersey MetLife.

Salah satu anggota One Direction, Niall Horan, membuat pengumuman di hadapan ribuan penggemar.

"Ini benar-benar adalah salah satu momen paling membanggakan kami, baik untuk kami dan fans kami yang luar biasa," katanya.

One Direction saat ini mengerjakan album keempat mereka.

Belum diketahui kapan rilis album yang belum punya judul itu tetapi para anggota band  mulai mengungkap di media sosial.

"Album baru akan datang segera dan saya sangat senang: D," tulis Zayn Malik di Instagram belum lama ini.

Sementara itu, Horan mengatakan di Twitter, "baru saja mendengarkan lagu dari album baru! Ya Tuhan, menarik sekali! Saya ingin kalian segera mendengarkan album ini. Album paling favorit."

Nama-nama besar musik lainnya yang muncul dalam buku Guinness World Records 2015 adalah Miley Cyrus dan Shakira.

Cyrus masuk rekor Guinness sebagai "bintang yang banyak dicari di internet" sedangkan sang diva latin Shakira  meraih predikat "sosok yang mendapat tanda 'suka' terbanyak di Facebook."

Penerjemah : Intan Umbari

Penerjemah: Suryanto
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014