Kelompok perusahaan media Inggris ITV terangkat setinggi 3,19 persen, menjadi peraih keuntungan tertinggi (top gainer) di antara saham-saham unggulan atau blue chips
London (ANTARA) - Saham-saham Inggris menghentikan tren penurunan beberapa hari terakhir pada perdagangan Jumat (16/8/2019), dengan indeks acuan FTSE-100 di Bursa Efek London berbalik menguat 0,71 persen atau 50,14 poin, menjadi ditutup di 7.117,15.

Kelompok perusahaan media Inggris ITV terangkat setinggi 3,19 persen, menjadi peraih keuntungan tertinggi (top gainer) di antara saham-saham unggulan atau blue chips.

Diikuti oleh saham perusahaan jaringan supermarket terbesar kedua di Inggris, J Sainsbury, yang meningkat sebesar 3,05 persen, serta perusahaan manajemen kekayaan berbasis di Inggris St James's Place menguat 2,78 persen.

Baca juga: Bursa saham Inggris anjlok, Indeks FTSE-100 berakhir turun 1,13 persen

Baca juga: Bursa Inggris melemah, indeks FTSE-100 berakhir turun 1,42 persen


Sementara itu, Fresnillo, sebuah perusahaan pertambangan logam mulia berbasis di Meksiko, mengalami kerugian terbesar (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya kehilangan 1,13 persen.

Disusul oleh saham perusahaan asuransi jiwa dan jasa keuangan multinasional Inggris Prudential yang melemah 1,01 persen, serta BHP Group, sebuah perusahaan sumber daya global, turun 0,98 persen.

Indeks acuan FTSE-100 melemah 1,13 persen atau 80,87 poin, menjadi 7.067,01 poin pada penutupan perdagangan Kamis (15/8/2019), setelah sehari sebelumnya merosot 1,42 persen.

Baca juga: Indeks FTSE-100 Inggris berakhir turun 0,37 persen

 

Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2019