Istanbul, (ANTARA News) - Pelatih tim nasional Turki Fatih Terim mengambil langkah sarat perhitungan dengan tidak mencantumkan nama striker kawakan Hakan Sukur dari skuad sementara 26-pemain yang akan masuk kamp pelatihan menjelang pertandingan putaran final Euro 2008 pada bulan depan. Federasi Sepak Bola Turki menyatakan di situs web-nya bahwa skuad itu akan berkumpul di resor Laut Tengah, Antalya, Turki untuk melakukan berbagai kegiatan pelatihan, mulai Minggu, demikian diwartakan Reuters. Skuad yang diumumkan: Kiper: Volkan Demirel (Fenerbahce), Rustu Recber (Besiktas), Tolga Zengin(Trabzonspor) Pemain bertahan: Gokhan Gonul (Fenerbahce), Sabri Sarioglu (Galatasaray), Gokhan Zan (Besiktas), Ibrahim Kas (Besiktas), Emre Asik (Ankaraspor), Servet Cetin (Galatasaray), Hakan Kadir Balta (Galatasaray), Ugur Boral (Fenerbahce) Pemain tengah: Mehmet Aurelio (Fenerbahce), Mehmet Topal (Galatasaray), Emre Belozoglu (Newcastle United), Tumer Metin (Larissa), Yildiray Basturk (Stuttgart), Hamit Altintop (Bayern Munich), Ayhan Akman (Galatasaray), Arda Turan (Galatasaray), Tuncay Sanli (Middlesbrough), Kazim Kazim (Fenerbahce) Pemain depan: Gokdeniz Karadeniz (Rubin Kazan), Nihat Kahveci (Villarreal), Halil Altintop (Schalke 04), Semih Senturk (Fenerbahce), Mevlut Erdinc (Sochaux). (*)

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2008