Surabaya (ANTARA News) - Nasib buruk menimpa petenis Kroasia, Vedran Ljubicic, yang dikalahkan petenis Indonesia Tito Parulian Hutauruk pada kejuaraan tenis junior ITF Widjojo Soejono Semen Gresik XXVII di Surabaya, Kamis. Petenis peringkat 152 International Tennis Federation yang juga juara bertahan itu, tumbang ditangan petenis tuan rumah peringkat 1.860, Tito Parulian, melalui "straight set" 2-6, 6-7 (4-7). Ljubicic bermain buruk pada set pertama dan sering melakukan kesalahan. Ia sempat memimpin 5-1 pada set kedua, tetapi gagal menjaga konsistensi permainan hingga membuat Parulian mampu mengejar dan menyamakan skor 6-6. Pada saat "tie break", Parulian yang tampil percaya diri dengan pengembalian "serve" yang bagus, mampu mendikte lawannya dan menyudahi ambisi Ljubicic untuk mempertahankan gelar dengan angka 7-4. "Kuncinya main sabar dan tidak terburu-buru menyerang. Saya banyak mendapat masukan dari pelatih dan teman-teman, kalau Ljubicic sering mati sendiri jika lawannya bisa menahan serangannya. Dari situ saya terus berusaha meredam, termasuk servis kerasnya," ujar Parulian. Pada perempat final Jumat (14/11), Parulian akan ditantang petenis nonunggulan asal Jepang, Ryuji Hirookan, yang melaju dengan mengkandaskan "seeded" ke-10, Jakhogir Jalalov (Uzbekistan) 6-2, 6-2. "Saya tidak pasang target apa-apa di kejuaraan ini, tapi saya akan berusaha tampil sebaik mungkin di laga berikutnya. Peluang lolos semifinal `fifty-fifty`, karena petenis Jepang itu juga bagus," tambah Parulian. Tuan rumah Indonesia juga meloloskan satu petenis lainnya di perempat final, yakni Gavin Pranata yang mengalahkan rekannya unggulan ke-12, Iben Zulkarnaen 6-2, 6-2. Selanjutnya, Gavin Pranata akan bertemu unggulan ke-16 asal Cina, Bai Dong Du untuk perebutan tiket semifinal. Sementara itu, langkah menyakinkan diukir unggulan kedua, Juan Antonio Los Santos dari Malaysia yang tanpa kesulitan mengatasi pemain tuan rumah lainnya, Ega Uneputty dalam dua set langsung 6-1, 6-2. Petenis lainnya yang lolos ke perempat final adalah unggulan ketiga Barry Sam (Irlandia), dan "seeded" keenam Kyle Rowe (Afrika Selatan). Barry Sam akan bertemu petenis asal Amerika Serikat yang lolos dari babak kualifikasi, Andrew Bennet, sementara Kyle Rowe menantang favorit juara tahun ini Juan Antonio Los Santos. (*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2008