Jakarta (ANTARA News) - Pertarungan besar bakal mewarnai babak 16 Besar Copa Dji Sam Soe Indonesia 2008/2009. Dua tim Liga Super yakni juara bertahan Copa Indonesia Sriwijaya FC akan menghadapi klub Persib Bandung. "Jelas berat mempertahankan gelar juara daripada merebut. Apalagi, kami bertemu Persib. Semua pemain Persib harus diwaspadai karena memiliki kualitas," kata pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan usai undian babak 16 Copa Indonesia di Jakarta, Selasa. Rahmat Dharmawan optimistis mempertahankan trofi juara meski menghadapi tantangan berat dari tim-tim kuat. "Saya memiliki kesan yang luar biasa dengan Copa Dji Sam Soe Indonesia. Bukan sekadar hadiah uang, namun ada penghargaan sebagai tim juara seperti penghargaan cincin emas. Karena itu, saya berharap ingin mengulang sukses bersama Sriwijaya FC," lanjutnya. Laga kedua tim ini layak menjadi "the biggest match" karena mempertemukan dua tim terbaik Liga Super. Sriwijaya FC merupakan tim paling konsisten dan solid selama dua musim terakhir. Hanya, Laskar Wong Kito jelas tak bisa meremehkan Persib. Meski belum mendapat ujian yang sesungguhnya karena bertemu tim dari divisi bawah, namun tak ada yang meragukan kekuatan Maung Bandung. Apalagi, Persib dipoles pelatih andal Jaya Hartono yang didamping Robby Darwis. Mereka juga sukses merekrut striker Christian Gonzales yang dipinjam dari Persik Kediri. Sementara Asisten pelatih Persib Robby Darwis mengaku tak mudah menyingkirkan Sriwijaya FC. Ia mengatakan, Sriwijaya FC telah mengukuhkan sebagai tim yang konsisten. Berbeda dengan Persib yang tengah membangun sebuah tim solid. "Meski tak mudah, tapi kami berusaha untuk maju ke babak berikutnya. Ini sudah menjadi harga mati. Kehadiran Christian Gonzales juga meningkatkan kepercayaan diri pemain lain," katanya.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009