London (ANTARA) - Saham-saham Inggris menguat pada perdagangan Rabu (20/5/2020), membalikkan penurunan hari sebelumnya dengan indeks acuan FTSE 100 di Bursa Efek London menguat 1,08 persen atau 64,93 poin, menjadi berakhir di 6.067,16 poin. Indeks FTSE 100 turun 46,36 poin atau 0,77 persen menjadi di 6.002,23 poin pada penutupan perdagangan Selasa (19/5/2020), mengakhiri kenaikan selama dua hari berturut-turut.

Experian, perusahaan pelaporan kredit konsumen multinasional yang berkedudukan di Irlandia, melonjak 7,38 persen, menjadi peraih keuntungan tertinggi (top gainer) dari saham-saham unggulan atau blue chips.

Baca juga: Bursa saham Jerman berakhir menguat, Indeks DAX terangkat 148,42 poin

Diikuti oleh saham kelompok perusahaan jasa penjualan, pemasaran, dan dukungan internasional DCC yang meningkat 6,01 persen, serta perusahaan penyewaan peralatan berat internasioan Ashtead Group bertambah 3,98 persen.

Sementara itu Taylor Wimpey, sebuah perusahaan pembangunan rumah berbasis di Inggris, berkinerja terburuk (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya kehilangan 4,82 persen.

Disusul oleh saham perusahaan pengembang properti Inggris Berkeley Group Holdings yang jatuh 4,78 persen, serta perusahaan pengembangan properti komersial dan investasi Land Securities Group merosot 4,48 persen.

Baca juga: Kemarin penjelasan dana talangan Garuda hingga pelebaran defisit APBN


 

Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2020