Jakarta (ANTARA) - Benfica dan Porto sama-sama memuncaki klasemen Liga Primeira Portugal setelah Benfikan menang berkat dua gol dari Haris Seferovic dan Julian Weigl dalam pertandingan melawan Rio Ave yang harus bermain dengan sembilan orang Rabu kemarin yang berkesudahan 2-1.

Seferovic dan Weigl menciptakan gol pada babak kedua ketika Rio Ave yang menempati posisi keenam dalam klasemen dengan 41 poin hasil 27 kali bertanding, harus kehilangan Ali Al Musrati dan Nuno karena terkena kartu merah.

Benfica yang mengolekasi 64 poin berada di belakang Porto karena unggul head-to-head.

Baca juga: 10 stadion lolos uji kelaikan untuk gelar kelanjutan Liga Portugal

Mehdi Taremi menciptakan gol pembukan dari sundulan untuk membawa Rio Ave unggul pada menit ke-26 babak pertama, namun kehilangan ketajamannya pada babak kedua.

Al Musrati mendapatkan kartu kuning kedua pada menit ke-63 dan Seferovic menyamakan kedudukan dari jarak dekat setelah golnya disahkan oleh VAR

Weigl menciptakan gol penentu kemenangan dari sundulan pada menit ke-87 atau 14 menit setelah Santos mendapatkan kartu merah akibat pelanggaran berbahaya, demikian Reuters.

Baca juga: Lisbon tuan rumah turnamen mini Liga Champions
Baca juga: David Luiz akui sudah sampaikan mimpi pensiun di Benfica

Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2020