Palembang (ANTARA News) - Pemain belakang anyar Sriwijaya Football Club Rendy Siregar mengaku bersedia menjadi skuat "Laskar Wong Kito" musim kompetisi 2010-2011 untuk memenuhi ambisi meraih gelar juara.

"Sriwijaya FC dikenal sebagai klub banyak meraih gelar, dan setiap musim memiliki target yang jelas. Inilah yang membuat saya mau bergabung dengan Sriwijaya FC," kata Rendy seusai melakukan penandatanganan kontrak dengan manajemen klub, di Palembang, Sabtu sore (21/8).

Selain itu, dia memutuskan merumput di SFC karena ingin mendapatkan suasana baru setelah satu musim bersama PSM Makassar.

"Saya ingin suasana baru sebuah klub baru, teman baru, dan pelatih yang baru. Saya berharap jadi lebih termotivasi dan semangat untuk berprestasi," kata skuat merah putih SEA Games Laos 2009 lalu ini.

Ditanya mengenai target, Rendy pun optimistis dapat memberikan yang terbaik untuk SFC. Terlebih, SFC diarsiteki mantan pelatih Timnas Indonesia tahun 2003 Ivan Kolev.

"Manajemen telah menyampaikan targetnya dengan jelas, yakni mempertahankan gelar Piala Indonesia dan meraih gelar Liga Super. Sebagai pemain kami memandangnya bukan menjadi beban, tapi sebuah tantangan," kata dia.

Dia pun siap bersaing dengan beberapa pemain inti yang juga mengisi lini belakang SFC.

"Saya profesional saja dan siap bersaing. Yang jelas saya memiliki target untuk menjadi pilihan utama Kolev," ujar dia. (ANT-039/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010