Jakarta (ANTARA News) - Kegiatan silaturahim terbuka (open house) sehubungan perayaan Idul Fitri 1431 Hijriyah, di kediaman Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra), Agung Laksono, di Cipinang Cempedak, Polonia, Cawang, Jakarta Timur, marak dengan hiburan tradisional.

Tak hanya makanan yang disajikan dengan menu dari Betawi, Sunda, Solo, Minang, bahkan Manado, tetapi juga hiburan musik didominasi oleh tembang-tembang khas Batak, Jawa, Ambon hingga Papua.

Beberapa pejabat dan anggota DPR RI berdatangan sejak `open house` itu berlangsung pukul 15.00 sampai 21.00 WIB pun didaulat menyanyikan lagu-lagu daerah masing-masing.

Di antaranya Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara (Menneg PAN), Ernst Evert Mangindaan ditemani istrinya, Ny Adeilede Mangindaan-Tumbuan yang melagukan nyanyian Brapa Pulu Taun Lalu.

"Kami ingin menampilkan suasana Indonesia sebagai sebuah keluarga besar melalui tampilan menu makanan serta lagu-lagu dari Papua hingga Aceh, guna terus membangun kebersamaan serta mengukuhkan persatuan bangsa," kata Leo Nababan, salah satu staf khusus Agung Laksono.

Wakil Ketua Umum DPP Golkar, Theo L Sambuaga beserta keluarga dan Ketua Fraksi Partai Golkar di DPR RI, Setya Novanto, yang juga ditemani istrinya, terlihat begitu antusias menikmati suasana `open house` di kediaman Agung Laksono.

"Suasananya beda dengan di tempat lain. Di sini kemarakannya agak lebih," kata Theo Sambuaga.
(T.M036/Z002/P003)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2010