Jakarta (ANTARA News) - Nasional Demokrat (Nasdem) akan menyelenggarakan rapat pimpinan nasional (rapimnas) pertama pada 30 Januari-1 Februari 2011.

"Rapimnas I Nasdem ini akan melahirkan konsep restorasi Indonesia yang akan dipublikasikan kepada seluruh masyarakat dan menjadi rekomendasi Nasdem dalam menghadapi masalah bangsa," kata Sekretaris Jenderal Nasdem Syamsul Muarif dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis.

Menurut dia, rapimnas pertama tersebut dilaksanakan setelah Nasdem menyelesaikan deklarasi dan pembentukan pengurus wilayah di 33 provinsi. "Tepat pada 30 nanti, 33 pengurus wilayah provinsi akan terbentuk, saat ini tinggal dua yang belum terbentuk," katanya.

Ia mengatakan, rangkaian acara rapimnas akan berlangsung mulai 30 Januari 2011 dan akan ditutup dengan perayaan ulang tahun pertama Nasdem pada 1 Februari 2011 yang diselenggarakan di JCC Jakarta.

Menurut dia, Rapimnas I Nasdem tersebut rencananya akan dihadiri sekitar 2.500-3000 peserta yang terdiri dari pengurus wilayah, pengurus daerah dan perwakilan pengurus kecamatan.

Ketua OC Rapimnas I Nasdem Enggartiasto Lukita mengatakan, Nasdem juga akan mengundang berbagai tokoh nasional, baik para akademisi, partai politik maupun dari kalangan civil society. "Kita juga mengundang Ibu Megawati Soekarno Putri untuk berbicara mengenai kebangsaan," katanya.

Ia mengatakan, dalam setahun Nasdem berdiri, setidaknya telah ada satu juta orang menjadi anggotanya.

"Pada Rapimnas I, juga akan ditandai dengan penyerahan kartu anggota ke satu juta satu oleh Ketua Umum Nasdem Surya Paloh," katanya.

Sementara itu, Ia menambahkan untuk acara perayaan satu tahun Nasdem pada 1 Februari 2011 nanti, akan disemarakkan oleh berbagai kesenian serta pidato kebangsaan Ketua Umum Nasdem Surya Paloh.
(M041/B010)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2011