"Merupakan impian saya memenangi pertandingan beruntun," kata Djokovic, yang mengawali permainan musim ini dengan kemenangan di Australia Terbuka. "Saya memainkan turnamen tenis terbaik dalam hidup s
Miami (ANTARA News/AFP) - Novak Djokovic membukukan rekor fenomenal pada 2011 ketika membuat catatan menang-kalah 20-0, Minggu, dengan kemenangan 6-2, 6-0 atas mantan petenis  sepuluh besar dunia James Blake pada turnamen ATP-WTA Miami Masters berhadian sembilan juta dolar AS.

Unggulan kedua dari Serbia itu, pemenang seluruh tiga pertandingan yang diikutinya musim ini, merupakan satu-satunya petenis dari peringkat 125 besar yang belum pernah kalah tahun ini.

Baru saja mengalahkan Roger Federer dan Rafael Nadal dalam perjalanan memenangi turnamen Indian Wells minggu lalu, Djokovic sedang berusaha mengincar piala kedua di Miami setelah sebelumnya membawa pulang kemenangan pada 2007.

Djokovic membutuhkan waktu hanya 52 menit untuk maju ke putaran keempat turnamen yang akan berakhir minggu depan itu.

"Merupakan impian saya memenangi pertandingan beruntun," kata Djokovic, yang mengawali permainan musim ini dengan kemenangan di Australia Terbuka.  "Saya memainkan turnamen tenis terbaik dalam hidup saya," katanya.

Mantan juara AS Terbuka Juan Martin del Potro juga maju ke putaan berikutnya Minggu setelah menang 6-3, 6-2 atas unggulan keempat dari Swedia, Robin Soderling.

Del Potro, yang mengalahkan Roger Federer ketika meraih mahkota AS Terbuka 2009, tetapi kemudian absen delapan bulan pada 2010 karena mengalami operasi di pergelangan tangannya, menggelorakan pendukungnya di Crandon Park setelah mengalahkan salah satu petenis paling hangat tahun ini.

Pemain dari Spanyol, David Ferrer, peringkat keenam dunia, juga maju ke putaran keempat setelah mengalahkan petenis India Somdev Devvarman 6-4, 6-2. Mardy Fish mengibarkan bendera Amerika setelah mengalahkan pemain dari Prancis Richard Gasquet 6-4, 6-3.

                                                          Kelompok Puteri

Kim Clijsters memimpin tim puteri ke putaran keempat turnamen itu. Unggulan kedua dan pemenang dua turnamen grand slam sebelumnya, mengalahkan petenis kidal dari Spanyol Maria Jose Martinez Sanchez 6-4, 4-6, 6-3.

"Saya merasakan langkah saya kurang enam di lapangan dan saya tidak bermain seperti saya bertanding sebelumnya," kata Clijsters, "Saya harus mengejar bola ke garis lapangan dan harus meningkatkan agresivitas saya."

"Saya selalu agak kaku melancarkan pukulan dan ia selalu mendikte saya. Hal itu tidak bagus dilakukan menghadapi petenis seperti dia," katanya.

Unggulan ketiga Vera Zvonareva dari Rusia mengalahkan pemain dari Australia Jarmila Groth 7-6, (7/4), 6-2 sedangkan unggulan kelima juara Prancis Terbuka Francesca Schiavone mengalahkan pemain dari Spanyol Lourdes Dominguez Lino 6-4, 7-6 (7/2).

Petenis nomor delapan Victoria Azarenka menyudahi permainan Domenika Cibulkova 3-6, 6-3, 6-4 dan pemain nomor sembilan dari Polandia Agnieszka Radwanska menang atas petenis asal Rusia Maria  Kirilenko 7-6 (7/2), 6-3. Pemain peringkat ke-15 dari Prancis Marion Bartoli, runner-up di Indian Wells, mengalahkan Ekaterina Makarova 6-0, 6-2.

Juara Roland Garros 2008 dan pernah menjadi petenis nomor satu dunia, Ana Ivanovic dari Serbia, melaju setelah lawannya dari Prancis Virginie Razzano mengundurkan diri karena mengalami neyeri paha ketika memimpin 2-6, 6-2, 3-0.

(A008)

Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2011