Setelah perbaikan gangguan kelistrikan tersebut selesai, maka aliran air ke rumah pelanggan secara bertahap akan normal kembali
Jakarta (ANTARA) - Pelanggan Aetra Air Jakarta di sejumlah wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Timur dan Jakarta Utara, mengalami gangguan pelayanan suplai air bersih pada Minggu malam, karena Instalasi Pengolahan Air (IPA) di Pulogadung mengalami gangguan kelistrikan.

Aetra Air Jakarta menyampaikan permohonan maaf karena gangguan pelayanan yang terjadi dari pukul 17.49 WIB hingga selesai perbaikan nanti, terutama kepada pelanggan di wilayah Salemba, Pulomas, Kelapa Gading, Cempaka Baru, Tipar Cakung, Pulogebang, Penggilingan, Jatinegara, Podomoro, Sunter, Senen, Gunung Sahari dan Martadinata.

Baca juga: PAM Jaya bentuk tim transisi pengelolaan air bersih Aetra-Palyja

Baca juga: Warga Pademangan Barat keluhkan air keruh Aetra Jakarta


"Setelah perbaikan gangguan kelistrikan tersebut selesai, maka aliran air ke rumah pelanggan secara bertahap akan normal kembali," demikian keterangan yang diunggah pada akun Instagram aetrajakarta, Minggu.

Aetra juga mengimbau pihak RT/RW/Kelurahan setempat yang terkena dampak perbaikan menghubungi Layanan Pusat Informasi 24 jam Aetra agar mereka dapat menyiagakan mobil tangki air di wilayah tersebut.

Layanan Pusat Informasi dapat diakses dengan menghubungi nomor telepon (021)86909999 atau menyampaikan keluhan melalui media sosial resmi Aetra Air Jakarta di Twitter @AetraJKT dan Instagram aetrajakarta.

Baca juga: DKI segera kaji rekomendasi KPK soal perpanjangan tata kelola air

Baca juga: KPK pantau rencana perpanjangan kontrak pengelolaan air minum di DKI

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2021