Jakarta (ANTARA) - Orlando Magic mempecundangi tuan rumah Indiana Pacers 119-118 berkat penampilan perkasa di paruh kedua dalam gim lanjutan NBA di Gainbridge FieldHouse, Indianapolis, Rabu waktu setempat (Kamis WIB).

Gary Harris yang memulai dari bangku cadangan menyokong kemenangan Magic dengan mencetak 22 poin, diikuti dwiganda 19 poin dan 18 rebound milik Wendell Carter Jr. serta Franz Wagner menambahkan 17 poin.

Bagi tuan rumah Caris LeVert memborong 26 poin disusul Terry Taylor yang mencapai dwiganda 24 poin dan 16 rebound setelah turun dari bangku cadangan, sedangkan Torrey Craig turut menyumbangkan 22 poin.

Pacers memimpin 67-53 atas tamunya hingga paruh pertama pertandingan, bahkan marjin mereka sempat mencapai 15 poin ketika LeVert melesakkan tembakan dua angka pada sisa waktu enam menit 54 detik kuarter ketiga untuk membuat kedudukan 81-64 atas Magic.

Baca juga: Dwiganda perdana Isaiah Jackson bantu Pacers lewati Clippers 122-116

Namun Magic bangkit dipimpin Carter dan Cole Anthony demi memangkas jarak menjadi 86-88 kala menutup kuarter ketiga.

Magic memulai kuarter pemungkas dengan sebuah tembakan hook dari Robin Lopez yang membuat kedudukan setara 88-88, tetapi Pacers mengambil kendali permainan lagi hingga menjauh 108-99 lewat tembakan dua angka Taylor pada sisa waktu tiga menit 47 detik.

Magic menjawabnya dengan rentetan 10 poin tanpa balas untuk berbalik unggul 110-108 pada sisa waktu satu menit 47 detik melalui dua lemparan bebas Anthony.

LeVert menyamakan kedudukan untuk Pacers, tetapi Wagner kemudian membukukan three-point play demi membawa Magic memimpin 113-110 dan semakin menjauh lewat dua lemparan bebas Harris di sisa waktu tiga detik.

Baca juga: DeRozan dorong Bulls hentikan Magic 126-115

Justin Holiday sebetulnya berhasil melesakkan sebuah tripoin buzzer-beater tapi hal itu tak cukup untuk menghindarkan Pacers dari kekalahan 118-119 lawan Magic.

Pacers menelan kekalahan kelima dalam tujuh gim terakhir, sedangkan Magic meraih kemenangan keempat dalam enam penampilan terakhir, demikian catatan situs resmi NBA.

Magic selanjutnya akan menjamu Memphis Grizzlies pada Sabtu (5/2) waktu setempat, sehari setelah Pacers menghadapi Chicago Bulls.

Baca juga: Kyle Kuzma bantu Wizards putus tren kemenangan Sixers
Baca juga: Karl-Anthony Towns pimpin serangan Wolves hentikan Nuggets
Baca juga: Bangkit di kuarter keempat, Raptors paksa Heat kalah tiga gim beruntun

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2022