Jakarta (ANTARA) - Wakil Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Wadanpaspampres) Marsma TNI Wahyu Hidayat Sudjatmiko di Jakarta, Senin, mengatakan pihaknya mempercepat persiapan kejuaraan menembak Piala Danpaspampres yang diselenggarakan di Lapangan Tembak Senayan Jakarta pada 10–13 Maret 2022.

"Ya memang ini masih H-3, kalau materi yang eksekutif, materi tembak presisi rata-rata sudah 80 persen. Air pistol sudah siap, yang belum siap itu tembak reaksi IPSC dan non-IPSC, rata-rata 50 persen," kata Wahyu ketika ditemui di Lapangan Tembak Senayan Jakarta, Senin.

Usai meninjau lokasi perlombaan, Wahyu mengatakan seluruh persiapan ditargetkan selesai pada Rabu (9/3) atau sehari sebelum pembukaan Piala Danpaspampres 2022 atau Danpaspampres Cup, Kamis (10/3).

Berbagai peralatan dan perlengkapan untuk kepentingan lomba juga telah tersedia lokasi, sehingga panitia tinggal mengatur penempatannya, tambahnya.

"Harapan saya besok itu (Selasa, 8/3) paling tidak semuanya sudah 90 persen, sehingga Rabu semua sudah siap. Kami kembali mengecek persiapan, Rabu," tukasnya.

Turut mendampingi Wahyu dalam meninjau persiapan kejuaraan menembak itu ialah Ketua Panitia Danpaspampres Cup 2022 Kolonel Infanteri Rudi Setiawan bersama para asisten Paspampres.

Dalam peninjauannya, Wahyu juga memeriksa setiap arena atau venue yang akan digunakan sebagai lokasi perlombaan. Dia juga melakukan uji coba menembak di arena kejuaraan tersebut.

Kejuaraan menembak Piala Danpaspampres 2022 kembali digelar pada 10–13 Maret 2022 setelah sempat vakum selama tiga tahun.

Sebagaimana penyelenggaraan lomba sebelumnya, Piala Danpaspampres 2022 merupakan rangkaian dari acara peringatan Hari Bhakti ke-76 Paspampres.

Kejuaraan menembak itu juga bertujuan untuk pembibitan atlet serta memberi ruang bagi para prajurit yang telah berkiprah sebagai atlet menembak, baik di tingkat nasional maupun internasional.

"Kami ingin meningkatkan prestasi penembak-penembak kita. Banyak penembak kita sudah ikut kelas internasional," ujarnya.

Dia berharap Piala Danpaspampres dapat menjadi agenda rutin tahunan bagi Persatuan Menembak dan Berburu Seluruh Indonesia (Perbakin). 

Dia juga mendorong berbagai komunitas menembak di satuan TNI dan kelompok masyarakat sipil untuk segera mendaftar dan memeriahkan Piala Danpaspampres 2022.
 

Pewarta: Genta Tenri Mawangi
Editor: Fransiska Ninditya
Copyright © ANTARA 2022