Situasi arus lalin sampai saat ini masih ramai dari kedua arah baik dari Bandung menuju Tasikmalaya maupun dari Tasikmalaya menuju Bandung
Garut, Jabar (ANTARA) - Arus kendaraan di jalur nasional dari arah Garut menuju Bandung maupun sebaliknya lintas Limbangan-Malangbong, Kabupaten Garut, Jawa Barat, pada hari kelima Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah, Minggu sore, ramai lancar dilalui kendaraan roda dua dan empat.

Arus kendaraan dari arah Tasikmalaya menuju Bandung terpantau lebih lancar dibandingkan dengan hari-hari sebelumnya atau pada pagi hari.

Sejumlah ruas jalan di jalur nasional itu terpantau lebih lengang, seperti halnya di kawasan Lewo daerah yang memiliki potensi macet karena adanya persimpangan dan aktivitas pasar.

Baca juga: Minggu sore, arus balik jalur Pantura Indramayu ramai lancar

Laju kendaraan di jalur selatan Jabar itu hanya melambat ketika melewati jalan persimpangan seperti di Malangbong dan Limbangan.

Kepala Pos Pengamanan Terpadu Limbangan Kompol Uus Susilo mengatakan situasi arus lalu lintas masih ramai lancar dari kedua arah yakni dari Tasikmalaya menuju Bandung maupun sebaliknya.

Baca juga: Lalu lintas di Tol Cipali pada akhir libur lebaran ramai lancar

"Situasi arus lalin sampai saat ini masih ramai dari kedua arah baik dari Bandung menuju Tasikmalaya maupun dari Tasikmalaya menuju Bandung," katanya.

Ia menyampaikan sejumlah personel masih siaga di jalur untuk melakukan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di jalur nasional.

Jajaran kepolisian, kata dia, siap melakukan tindakan cepat ketika terjadi kepadatan arus kendaraan dengan memberlakukan sistem satu arah (one way) untuk mengurai kepadatan.

Baca juga: Polisi tiga kali buka-tutup jalan di Nagreg karena satu arah pada H+5

"CB (cara bertindak) 'one way' dari arah Tasikmalaya menuju Bandung masih dilakukan untuk mengurai kepadatan dan kemacetan arus lalin," katanya.

Pewarta: Feri Purnama
Editor: Heru Dwi Suryatmojo
Copyright © ANTARA 2022