jumlah pelanggan mencapai 100 persen dibandingkan hari-hari biasa
Jakarta (ANTARA) - Pemilik usaha laundry di wilayah Jakarta Timur kebanjiran pelanggan usai arus balik libur Lebaran 1443 Hijiriah.

Salah satu pemilik jasa laundry, Dede mengatakan, peningkatan jumlah pelanggan mencapai 100 persen dibandingkan hari-hari biasa.

"Alhamdulillah banyak orderan. Biasanya sedang-sedang saja. Kalau dibanding hari normal naik 100 persen," kata Dede di Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa.

Dede menambahkan biasanya hanya menerima sekitar delapan hingga 10 kantong pakaian kotor pada hari biasa.

Dia mengatakan sejak kemarin banyak pelanggan yang datang membawa setumpuk kantong pakaian ke tempat usaha laundry miliknya.

Kebanyakan pelanggan tersebut tidak sempat mencuci pakaiannya saat mudik dan arus balik namun harus kembali beraktivitas sehingga menggunakan jasa laundry.

"Baru pada naruh. Yang datang enggak cuma warga sekitar sini tapi warga luar juga," ujar Dede.

Salah satu pengguna jasa laundry, Ilham mengatakan, dirinya merasa terbantu karena belum sempat mencuci pakaian kotor saat mudik kemarin.

"Kemarin habis mudik ke Jawa Timur belum sempat cuci pakaian kotornya. Jadi ke laundry," ujar Ilham.

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2022