Munich (ANTARA) - Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak pada Sabtu menegaskan bahwa Inggris membantu negara-negara yang bersedia mengirimkan pesawat tempur ke Ukraina dan mendesak sekutu agar mempertahankan bantuan mereka dalam perang menghadapi Rusia.

Sunak mengikuti langkah pemimpin Inggris sebelumnya, Boris Johnson dan Liz Truss, dalam memberikan dukungan kuat kepada Ukraina, termasuk melalui pengiriman senjata dan pelatihan tentara.

Inggris sejauh ini memang menolak mengirimkan jet tempur, tetapi Sunak mengatakan pada Sabtu bahwa Inggris dapat membantu dengan cara lain.

"Bila negara lain bisa segera menyediakan pesawat, Inggris akan dengan senang hati mendukung mereka dalam melakukan itu," kata dia dalam Konferensi Keamanan Munich yang digelar tiap tahun.

Baca juga: Situasi terkini Ukraina-Rusia: Ukraina minta bantu militer ditambah

Dia juga mengatakan sekutu Barat harus mempertimbangkan bagaimana memastikan Rusia harus membiayai rekonstruksi Ukraina setelah perang berakhir, dan mengatakan komunitas global harus mengetahui bahwa kerangka kerja baru diperlukan untuk menjaga keamanan jangka panjang.

"Dari hak asasi manusia hingga ancaman nuklir, dari Georgia hingga Moldova, Rusia melakukan pelanggaran demi pelanggaran terhadap negara-negara di luar keamanan kolektif NATO," kata Sunak.

"Dan tanggapan masyarakat internasional belum cukup kuat," pungkasnya.

Baca juga: Setahun perang Ukraina, Xi Jinping akan sampaikan "pidato perdamaian"

Sumber: Reuters

Penerjemah: Atman Ahdiat
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2023