Berlin (ANTARA News) - Sang juara Liga Utama Jerman (Bundesliga) Borussia Dortmund harus berterima kasih kepada kipernya, Roman Weidenfeller, karena berkat ketangkasannya, dia berhasil menyelamatkan gawang Dortmund sehingga mereka bisa menahan imbang Bayern Munich 1-1 pada Sabtu.

Klub Bavaria itu kini unggul delapan poin (38 poin) di puncak klasemen Bundesliga dari klub peringkat kedua, Bayer Leverkusen (30 poin).

Bayern unggul terlebih dahulu dalam pertandingan melawan Dortmunda itu pada menit ke 67 lewat tembakan kencang dari Toni Kroos, namun tujuh menit kemudian Mario Goetze menyarangkan bola untuk menyamakan kedudukan 1-1.

Weidenfeller kemudian melakukan banyak penyelamatan atas gawangnya itu pada menit-menit akhir termasuk satu usaha spektakulernya untuk menghalau tembakan melalui tandukan Javi Martinez.

"Saya benar-benar tidak tahu apa yang harus terjadi pada anak ini untuk bisa bermain dalam sepak bola internasional," ujar pelatih Bayern Jupp Heynckes kepada wartawan. Ia merujuk kepada kiper berusia 32 tahun itu.

Weidenfeller, yang belum pernah turun di laga internasional, terus-menerus diabaikan oleh pelatih timnas Jerman Joachim Loew kendati dia sudah menunjukkan permainan yang baik dan konsisten selama beberapa musim, demikian Reuters melaporkan.

(SYS/C/A016/C003)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2012