Jakarta (ANTARA) - Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Marciano Norman melantik jajaran Pengurus Pusat Indonesia Beladiri Campuran Amatir Mixed Martial Art (PP IBCA MMA) di Jakarta, Rabu, dan menginginkan pengembangan atlet MMA dalam jangka panjang.

“Seorang atlet itu dimulai dari amatir, sebelum dia masuk ke profesional karena dengan cara seperti itu atlet bisa disiapkan jauh lebih baik, bisa berprestasi jangka panjang,” kata Marciano.

Marciano juga menyampaikan kepada PP IBCA MMA untuk selalu menjaga komunikasi dan berhubungan baik dengan Komite Olahraga Bela Diri Indonesia (KOBI).

“Saya yakin beladiri campuran/MMA bisa berkembang dengan baik di tangan saudara-saudara sekalian (PP.IBCA MMA). Kita lihat bahwa beladiri campuran itu sekarang sangat-sangat digemari oleh banyak orang,” kata Marciano.
 
Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Letjen (Purn) Marciano Norman (kiri) melantik memberikan bendera kepada Ketua Umum Pengurus Pusat Indonesia Beladiri Campuran Amatir Mixed Martial Art (PP IBCA MMA) Marsekal Muda I Made Susila Adnyana (kanan) di gedung KONI Pusat, Jakarta, Rabu (14/6/2023). (ANTARA/FAJAR SATRIYO)


Sementara itu Ketua Umum PP IBCA MMA Marsekal Muda I Made Susila Adnyana mengungkapkan tengah mempersiapkan sejumlah ekshibisi untuk menjaring para atlet jelang Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 Aceh-Sumatera Utara.

"Kami sudah punya program, jadi PP IBCA MMA juga ditantang apakah mampu atau tidak. Jadi di bulan Januari kami akan melaksanakan ekshibisi dan sudah dipersiapkan. Semoga di PON nanti rekan-rekan atlet dapat diturunkan," katanya.

Dia juga mengatakan bahwa PP IBCA MMA kini sudah tersebar luas di 34 provinsi seluruh Indonesia dan mempunyai badan organisasi daerah yang siap menjadi wadah bagi para atlet MMA ke depannya.

"Persebaran atlet kami mempunyai 34 pengurus provinsi. Artinya dari masing-masing pengurus juga telah membentuk kepengurusan daerah. Untuk atlet sudah sekitar 500 yang telah mengikuti kejuaraan. Saat ini kira-kira sudah lebih dari jumlah atlet tersebut yang tergabung di IBCA MMA," katanya.

Terdekat PP IBCA MMA akan mengadakan kejuaraan nasional (kejurnas) di Bandung dan akan fokus menjalankan kejurnas di daerah Timur.

"Program jangka pendek yang terdekat ada Kejurnas di Bandung. Kami juga akan mengadakan Kejurnas di beberapa tempat khususnya zona 4 di daerah Timur. Sekitar bulan November semoga kami ditunjuk untuk mengadakan event dari Asia, saat ini kami juga sedang mempersiapkan untuk itu," katanya.

Baca juga: KONI Pusat minta tidak ada mutasi atlet antardaerah

Pewarta: Fajar Satriyo
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2023