Jakarta (ANTARA) - Grup idola K-pop Stray Kids menjadi salah satu dari deretan nama dari daftar "Next Generation Leaders" atau “Pemimpin Generasi Berikutnya” versi majalah TIME tahun 2023.

Laman Soompi, Jumat melaporkan pada Kamis (5/10) pengelola majalah TIME mengumumkan Stray Kids sebagai salah satu tambahan terbaru dalam daftar tahunannya.

Daftar itu meliputi nama para perintis dan bintang baru di beragam bidang termasuk politik, bisnis, budaya, sains, dan olahraga.

“Lagu-lagu grup yang menggabungkan rock, EDM, dan bahkan kecenderungan industrial, pada awalnya dikritik karena terlalu berisik dibandingkan dengan lagu-lagu K-pop sezaman mereka yang lebih berkilau," kata Chad de Guzman.

Baca juga: Stray Kids umumkan kolaborasi musik dengan musisi Jepang LiSA

Namun, sambung dia, alih-alih mengubah ekspektasi untuk memenuhi ekspektasi grup idola K-pop Korea, Stray Kids lebih memilih gaya mereka yang berbeda. Dia menyebut Stray Kids berbeda dari ekspektasi dan ini menjadi resep kesuksesan global mereka.

Majalah TIME lalu mengutip pernyataan personel Changbin dari Stray Kids yakni, “Tujuan kami untuk terus merintis subjek (musik) baru dan membuat musik kami diakui sebagai genre ‘Stray Kids’.”
 
Sementara itu, Stray Kids akan merilis mini album baru berjudul "Rock-Star" pada 10 November 2023. Mereka mengunggah video yang mengumumkan rencana comeback mereka di media sosial.

Ini akan menjadi rilisan pertama grup sejak meluncurkan album “5-Star” yang meraih peringkat satu di tangga album Billboard 200 setelah dirilis pada bulan Juni, demikian seperti dilaporkan Yonhap.
 
Baca juga: Tiga personel Stray Kids alami kecelakaan mobil 

Baca juga: Stray Kids siap "comeback" November ini 

Baca juga: Han Stray Kids rilis lagu "Miserable (You & Me)" untuk penggemar

Penerjemah: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2023