Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita seputar DKI Jakarta terjadi pada Kamis (2/11), mulai dari sosialisasi uji emisi hingga kebakaran SD Sumbangsih Jakarta Selatan.

Berikut rangkumannya : 

1. Polisi ubah penilangan menjadi sosialisasi terkait uji emisi

Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya mengubah sistem penilangan menjadi sosialisasi atau imbauan kepada masyarakat terkait uji emisi yang berlaku sejak 1 November 2023.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Latif Usman menyebut penilangan uji emisi dihilangkan dikarenakan banyak masyarakat yang mengeluh atau komplain terkait penilangan uji emisi tersebut.

Selengkapnya di sini


2. Korsleting listrik jadi penyebab kebakaran SD Sumbangsih Jaksel

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Selatan menduga korsleting listrik menjadi penyebab kebakaran SD Sumbangsih di Jalan Kemang Utara, Kelurahan Duren Tiga, Pancoran, pada Rabu (1/11) malam.

Kasi Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan (Jaksel) Triyanto dalam keterangan tertulis menjelaskan kronologis kebakaran berawal dari laporan saksi yang menginformasikan pada pukul 22.43 WIB terjadi penyalaan api dari ruang serbaguna.

Selengkapnya di sini


3. Sudindik Jakut minta Kepsek tatar siswa SMA penebar ancaman via medsos

Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah 2 Jakarta Utara Purwanto meminta Kepala SMA di Cilincing menatar siswanya yang ditangkap Polsek Koja hari ini karena menyebar ancaman bom via media sosial (medsos) terhadap salah satu pusat belanja.

"Saya meminta Kepsek memonitor perkembangannya," kata Purwanto saat dihubungi wartawan di sela kegiatan rapat pimpinan di Kantor Wali Kota Jakarta Utara, Kamis.

Selengkapnya di sini


4. Pemprov DKI tak batasi warga luar Jakarta bekerja di Ibu Kota

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tidak membatasi atau melarang warga dari luar Jakarta untuk mencari pekerjaan termasuk memberikan informasi pasar kerja di Ibu Kota.

"Kami tidak melakukan pembatasan, semua warga negara Indonesia berhak bekerja di sini," kata Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Energi (Disnakertransgi) DKI Jakarta Hari Nugroho saat dihubungi di Jakarta, Kamis.

Selengkapnya di sini


5. Kondisi istri dalam kasus kematian ayah dan anak di Koja masih lemah

Rumah Sakit Bhayangkara Raden Said Sukanto (RS Polri) Kramat Jati menyebutkan kondisi NP yang merupakan istri dari ayah berinisial H (50) dan ibu dari anaknya A (2) yang jasadnya ditemukan membusuk di Koja, Jakarta Utara, masih lemah.

"Tekanan darahnya rendah karena berhari-hari tak mau makan," kata Kepala RS Polri Kramat Jati Brigjen Pol Hariyanto ketika dikonfirmasi di Jakarta, Kamis.

Selengkapnya di sini

Pewarta: Luthfia Miranda Putri
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2023