Kami punya sejumlah pemain berkualitas yang siap mencetak gol. Lini depan diisi oleh Balotelli, Boateng dan El Shaarawy
Eindhoven (ANTARA News) - "Forza Milan, forza Milan...emozioni Milan," demikian serangkai luapan kata-kata dari mata air hati para tifosi atau pendukung sejati salah satu klub elite Liga Italia (SerieA), AC Milan ketika hendak menghadapi salah satu klub dari Liga Belanda, PSV Eindhoven.

"I Rossoneri" siap meladeni bahkan mengganyang PSV dalam laga pertama "play off" Liga Champions musim 2013-2014 yang digelar di Philips Stadium, Eindhoven, pada Rabu dinihari, pukul 01.45 WIB. Pertandingan ini akan ditayangkan oleh sebuah stasiun televisi swasta.

Belum-belum, tim asal Liga Belanda (Eredivisie) itu berkecil hati ketika hendak menjamu AC Milan. Mereka was-was dengan susunan skuad asuhan pelatih Massimiliano Allegri.

Pelatih PSV, Phillip Cocu menegaskan bahwa pekerjaan rumah yang ia hadapi bukan sebatas menghentikan laju pemain depan Milan, Mario Balotelli.

Penampilan striker timnas Italia itu kian gemerlap sejak mendarat dan melabuhkan jangkar di San Siro pada Januari 2013. Sebelumnya Ballo -panggilan akrab Balotelli - berlayar mengarungi samudera di Liga Inggris (Premier League) dengan membela Manchester City.

Cocu tidak gentar. "Kami harus mengalahkan AC Milan dalam dua pertandingan. Ini yang menjadi tujuan kami, tugas kami, dan tantangan kami," kata Cocu kepada wartawan.

"Kami menghadapi tim hebat yang dihuni sejumlah pemain berkelas dunia. Mereka punya pemain berkualitas dengan kemampuan individu yang mumpuni. Mereka juga hebat secara tim. Ini yang saya lihat dari penampilan mereka. Kami tidak boleh berpikir bahwa pertandingan nanti bakal berjalan dengan mudah," katanya.

Cocu percaya diri. Salah satu tim raksasa dari Liga Belanda itu punya sederet pemain jempolan, sebut saja  Dries Mertens, Kevin Strootman dan Erik Pieters, bahkan ada asupan energi anyar dari Adam Maher yang dibanderol dengan nilai kontrak 8 juta euro.

PSV melesat di pusaran planet Eredevisie dengan lini pertahanan yang ekstra kokoh. Mereka hanya kemasukan dua gol dalam tiga pertandingan perdana. AC Milan perlu ekstra enenrgi dan ekstra sabar membongkar pertahanan tim asal Belanda itu.

Cocu bakal menurunkan formasi terkuatnya di lini pertahanan. Hiljemark bersama Schaars akan menempati posisi gelandang, untuk mendukung aksi lini depan yang ditempati Skipper, Wijnaldum dan Maher.

PSV punya pemain muda asal Belgia yang digadang-gadang bakal meroket di atmosfer sepak Bola Eropa. Namanya, Zakaria Bakkali. Pemain berusia 17 tahun itu kini mampu menemani dan mengimbangi ketajaman dua ujung tombak PSV, Memphis dan Locadia.

Memphis siap turun menghadapi Milan, tetai Locadia dan Bakkali masih diliputi tanda tanya apakah dia diturunkan atau justru dibangkucadangkan oleh Cocu? Bakkali masih belum pulih benar setelah didera cedera. Bagaimana dengan Park Ji-sung? Ia masih mengalami cedera.

Post scriptum, Bakkali dan Wijnaldum melesat menjadi pencetak gol terbanyak bagi klubnya itu, masing-masing mengemas tiga gol. Mereka inilah yang disebut-sebut sebagai kaki tangan andalan Cocu.

Cocu bebenah diri, Allegri tak ingin mati angin. Jelang duel dengan PSV, justru Allegri menolak untuk mendiskusikan soal perpanjangan kontraknya bersama Milan.

Posisi pelatih berusia 46 tahun itu tidak menentu di San Siro. Ia lantas tidak ambil pusing dengan urusan perpanjangan kontrak. "Hari ini, kami tidak ingin bicara soal perpanjangan kontrak," katanya dalam sebuah jumpa pers pekan ini.

"Kami fokus kepada dua pertandingan mendatang melawan PSV, karena ada perbedaan manakala bermain di Liga Champions dengan Liga Eropa. Kami harus berjuang semaksimal mungkin," katanya.

Pernyataan Allegri tidak tanpa alasan. Tekad Milan membaja ketika merespons kompetisi Serie A, terlebih setelah mendapat sokongan penuh dari Thiago Silva dan Zlatan Ibrahimovic.

Ketika mengomentari PSV, Allegri mengatakan, "PSV tampil baik secara teknik. Mereka bermodal para pemain ciamik dengan didukung kolektivitas. Kami harus tampil agresif dengan memanfaatkan keunggulan kualitas, utamanya di lini depan."

"(Kevin-Prince)Boateng, (Mario) Balotelli dan (Stephan) El Shaarawy akan menjadi striker ketika menghadapi PSV. (Andrea) Petagna dan (M'Baye) Niang akan berada di bangku cadangan," kata Allegri mengungkapkan.

Allegri tidak sedang bermimpi di siang bolong. Barisan depan Milan bakal garang dengan didukung ketangguhan dari  Mattia De Sciglio, Robinho dan Giampaolo Pazzini.

Komentar dua pelatih:
Phillip Cocu (PSV Eindhoven):
"Kami telah punya ide tepat untuk menghadapi penampilan Milan. Kami telah menyiapkan diri sebaik-baiknya menghadapi kemampuan individual pemain mereka."

"Soal Ji-Sung dan Bakkali, keduanya telah menjalani tes kebugaran dalam latihan pada Senin. Kadangkala anda dapat menggunakan pengalaman diri sendiri jika memang diperlukan oleh tim."

"Tentu saja, tim yang akan diturunkan nanti berbeda. Perbedaannya tipis saja. Ini soal yang berkaitan dengan rincian. Milan dikenal sebagai tim yang hebat dan terkenal. Kesalahan kecil saja dapat dimanfaatkan oleh mereka sebaik mungkin."

Massimiliano Allegri (AC Milan):
"Saya masih percaya bahwa PSV tim yang berbahaya. Mereka pernah dihuni oleh para pemain seperti  van Bommel, Strootman, Maertens dan Lens. Mereka juga punya akademi sepak bola yang melahirkan sejumlah pemain jempolan."

"Saya punya skuad yang kompetitif, dan Robinho serta De Sciglio akan kembali pada pekan ini. Kami harus tampil berhati-hati, utamanya di lini belakang. Nigel De Jong, pemain yang penting bagi kami dan ia semakin memahami pola sepak bola Italia."

"Keraguan saya utamanya di lini full-bek dan sisi gelandang. Di lini belakang, Constant dan Emanuelson siap bahu membahu. Balotelli kembali pulih setelah mengalami cedera lutut. Ia pemain luar biasa yang mampu memberi inspirasi bagi tim. Kami punya sejumlah pemain berkualitas yang siap mencetak gol. Lini depan diisi oleh  Balotelli, Boateng dan El Shaarawy."

Prakiraan susunan pemain:
PSV Eindhoven (4-3-3):
 Zoet (penjaga gawang); Arias, Rekik, Bruma, Willems; Maher, Hiljemark, Wijnaldum; Jozefzoon, Locadia, Depay

AC Milan (4-3-3):
Abbiati (penjaga gawang); Abate, Zapata, Mexes, Constant; Montolivo, de Jong, Nocerino; Boateng, Balotelli, El Shaarawy

Data dan fakta:
* Pertandingan ini memanggungkan dua mantan juara Eropa. PSV keluar sebagai juara pada 1988, sementara Milan pernah memboyong trofi itu sampai tujuh kali.
* PSV keluar sebagai runner-up Liga Belanda musim lalu. Klub ini terus berjuang menempati peringkat pertama sejak musim 2008-2009.
* AC Milan menduduki peringkat ketiga di klasemen Serie A musim 2012-2013.
* Di panggung Liga Eropa, PSV finis di tempat ketiga. Mereka hanya menang dua kali ketika melawan tim Italia, SSC Napoli dengan skor 3-0, dengan gol yang dicetak oleh Jeremain Lens, Dries Mertens dan Marcelo.
* Kunjungan kali terakhir Milan ke Belanda pada 2010-2011. Ketika itu Milan ditahan imbang 1-1 melawan Ajax. Rekor mereka melawan tim asal Belanda, yakni menang empat kali, dua kali imbang, lima kali kalah.
* Milan kalah agregat 4-2 dari FC Barcelona dalam babak 16 besar ajang Liga Champions musim lalu. Mereka menorehkan dua kali menang, dan dua kali kalah.
* Milan menundukkan Ajax dengan skor 4-1 di kejuaraan antar klub-klub Eropa pada 1969.
* Giampaolo Pazzini dan Andrea Poli pernah memperkuat Sampdoria dan tersungkur di babak penyisihan grup Piala Eropa 2011-2012, setelah kalah dari PSV, 1-2. Pazzini mencetak gol pembuka bagi Sampdoria, meski  Ola Toivonen memberi dua gol kemenangan bagi PSV.
* Park semasa masih membela Manchester United pernah mengalahkan Milan dengan skor 4-0 dalam ajang Liga Champions 2009-2010, melengkapi sukses dengan agregat 7-2.
 
Prediksi tiga besar:
* PSV 1-2 AC Milan (18,31 persen)
* PSV 0-2 AC Milan (17,84 persen)
* PSV 1-3 AC Milan (13,44 persen)

Head to Head:
Laga persahabatan (FR)
3 Aug 2007     AC Milan 3 - PSV 4     

Lima laga terakhir:    

PSV
17 Aug 2013    PSV 3 - Go Ahead Eagles 0    NED1
10 Aug 2013    PSV 5 - NEC 0    NED1
 7 Aug  2013    SV Zulte-Waregem 0 - PSV 3    UCL
3  Aug  2013    ADO Den Haag 2 - PSV 3    NED1
30 Jul, 2013    PSV 2 - SV Zulte-Waregem 0    UCL

AC Milan
7 Aug 2013    Los Angeles Galaxy 0 - AC Milan 2    ICC
4 Aug 2013    AC Milan 0 - Chelsea FC 2    ICC
1 Aug 2013    AC Milan 1 - Sao Paulo 0    FR
31 Jul 2013    Manchester City FC 5 - AC Milan 3    FR
27 Jul 2013    Valencia CF 1 - AC Milan 2    ICC

Narasi prediksi:
* Allegri perlu lebih ekstra hati-hati dengan komposisi pemain PSV. Tim asuhan Cocu ini kerapkali tampil dengan gaya bermain yang mirip-mirip Barcelona dan Arsenal dengan mengandalkan operan-operan pendek, bola-bola yang langsung menyasar ke gawang lawan. PSV punya "merk dagang" sebagai tim yang piawai dalam penyelesaian akhir.
* Lini pertahanan Milan perlu lebih solid menghadapi gempuran barisan depan PSV. Kesalahan kecil akan dibayar kontan. Peran De Jong begitu sentral di lini tengah.
* Milan perlu ekstra hati-hati bila memang PSV menurunkan duet Bakkali dengan Memphis. Kedua gelandang ini dapat mengirim umpan-umpan diagonal.  Montolivo menjadi salah satu pemain kunci bagi kreativitas serangan Milan.
*  El Shaarawy bakal menggunakan "seribu akal" untuk jual beli serangan, sementara Boateng berperan ganda, baik sebagai gelandang maupun sebagai penyerang. Inisiatif ketajaman serangan Milan bertumpu kepada Balotelli.

Prediksi menurut editor Antaranews.com:
PSV Eindhoven: 1
AC Milan: 3 

Pewarta: AA Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2013