Los Angeles (ANTARA News) - Komedian AS dan pembawa acara bincang-bincang di televisi, Ellen DeGeneres, telah ditunjuk sebagai presenter Academy Awards pada Pebruari mendatang, penunjukan yang menandai penampilan pertamanya sebagai pembawa acara bagi acara penyerahan penghargaan perfilman bergengsi tersebut. Sekalipun dia kurang memiliki pengalaman dalam acara penghargaan Oscar, DeGeneres, 48 tahun, telah menjadi presenter penyerahan penghargaan televisi Amerika, Emmy Awards, sebanyak tiga kali dan dipuji karena penampilannya yang sensitif dan lawakannya yang mengharukan pada show setelah serangan teroris 11 September 2001 atas AS. "Ellen DeGeneres dilahirkan untuk menjadi pembawa acara Academy Awards," kata produser Oscar, Laura Ziskin, dalam pernyataannya yang dikeluarkan Kamis di Los Angeles, seperti dilansir DPA. "Tak ada pekerjaan yang lebih menantang selain menjadi pembawa acara dalam showbiz. Pekerjaan itu membutuhkan seseorang yang mampu membuat pertunjukan hidup, tetap segar dan bergerak dan orang itu haruslah seorang penghibur besar. Ellen sangat pas untuk tugas itu." Pada acara penyerahan Piala Oscar pada Pebruari mendatang di Los Angeles itu, DeGeneres akan mengikuti langkah para komedian lainnya menjadi pembawa acara Oscar, antara lain Billy Crystal, Steve Martin, Whoppi Goldberg dan presenter tahun ini, John Stewart. Dia amat populer berkat acara bincang-bincang siang di televisi AS, "The Ellen DeGeneres Show", yang telah menggaet 15 Emmy Awards, termasuk dua penghargaan untuk outstanding talk-show host. (*)

Copyright © ANTARA 2006