Tokyo (ANTARA News) - Saham-saham Tokyo ditutup lebih tinggi pada Selasa, didukung data kuat aktivitas manufaktur Tiongkok, meskipun sentimen investor tertekan oleh laba perusahaan Jepang yang mengecewakan.

Indeks Nikkei-225 di Bursa Efek Tokyo berakhir naik 17,38 poin atau 0,10 persen dari penutupan Senin menjadi 17.442,40, sementara indeks Topix dari seluruh saham papan utama bertambah 0,17 poin atau 0,01 persen menjadi 1.393,19.

Xinhua melaporkan, kenaikan dipimpin oleh saham-saham pembangkit tenaga listrik dan gas, transportasi udara dan real estat, dengan nilai transaksi mencapai sekitar 2.109,4 miliar yen (sekitar 20,12 miliar dolar AS).

(UU.A026)

Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2016