New Delhi (ANTARA News) - India, Suriah dan Yordania diminta menjadi tuan rumah Kejuaraan Atletik Asia, menyusul mundurnya ibukota Lebanon, Beirut, sebagai tuan rumah akibat memburuknya situasi keamanan di sana. Asosiasi Atletik Asia (AAA) sudah meminta negara-negara ini, namun perlu beberapa hari untuk menemukan tempat alternatif, kata presiden organisasi itu, Suresh Kalmadi, Rabu. "Beirut mundur hanya beberapa hari lalu, sehingga kami perlu waktu untuk mengambil keputusan," katanya kepada Reuters. Kejuaraan itu semula di jadwalkan 29 Juli hingga 2 Agustus. AAA cemas untuk menyelenggarakan event itu sebelum kejuaraan dunia yang akan digelar di Osaka, Jepang yang akan digelar 25 Agustus. "AAA sudah meminta tiga dari kami dan kami akan tahu hari Sabtu mendatang," kata Sekretaris Federasi Atletik India, Lalit Bhanot. Dia mengatakan kejuaraan itu tidak dapat ditunda hingga tahun depan karena Olimpiade Beijing. "Masalah terbesar sekarang adalah menemukan akomodasi dan sponsor dalam waktu singkat," kata Bhanot. Sekitar 1.000 atlet dan ofisial diperkirakan akan mengikuti kejuaraan itu, yang mana pada saat yang bersamaan Kongres AAA juga akan digelar. (*)

Copyright © ANTARA 2007