Jakarta (ANTARA) - Atletico Madrid mengawali pramusim dengan kemenangan 3-0 lawan Numancia di Campo Municipal de Deportes, pada Minggu (21/7). Gol mereka dicetak oleh Vitolo, Ivan Saponjic and Felipe yang terjadi di babak kedua.

Laga Ini juga menjadi debut bagi pemain termahal mereka Joao Felix. Pemain asal Portugal tersebut sudah menunjukkan kemampuannya dengan sejumlah trik dan mengancam gawang lawan dari sayap kanan.

Namun, sebuah petaka menimpanya ketika penyerang berusia 19 tahun tidak bisa melanjutkan permainan di babak kedua karena mengalami cedera.

Joao Felix direkrut Atletico dari Benfica pada musim panas ini dengan nilai transfer mencapai 120 juta euro (sekitar Rp1,87 triliun) dan diharapkan menjadi pemain andalan baru, usai klub Spanyol tersebut ditinggal Antoine Griezmann ke Barcelona.

Namun, karier Felix di Atletico ternoda dengan cedera. Menurut laporan Marca, cedera ini ia alami di babak pertama yang berawal dari sebuah perebutan bola dan Felix tampak mengalami masalah dipinggangnya.

Felix terpaksa ditarik keluar lapangan dan langsung menuju ruang ganti pemain. Saat ini Atletico hanya bisa berharap bahwa cedera Felix tidak terlalu parah dan bisa segera kembali beraksi sebelum.

Atletico selanjutnya akan menghadapi Guadalajara, pada Rabu (24/7) sebelum tampil di International Champions Cup melawan Juventus dan Real Madrid.

Baca juga: Joao Felix resmi jadi pemain termahal Atletico Madrid

Baca juga: Atletico Madrid akan pecahkan rekor transfer klub untuk Joao Felix

Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2019