Jakarta (ANTARA News) - Pecatur putri Indonesia MIW Irene Kharisma Sukandar (elo rating 2243) akhirnya berhasil meraih norma Grandmaster Wanita (GMW). Sukses itu dirah setelah bermain remis pada pertandingan babak terakhir (ke-10) pada turnamen GMW JAPFA Chess Festival melawan pecatur Slovakia GMW Jana Krivec (2362) di Gedung KONI Pusat Jakarta, Minggu. Irene berhasil mengumpulkan enam poin sebagai persyaratan mendapatkan norma GMW. PB Percasi sebelumnya menyatakan bahwa Irene memerlukan 6,5 poin sebagai syarat untuk meraih norma GMW, namun setelah dilakukan cek ulang terhadap rating rata-rata pemain, Minggu siang, ternyata Irene hanya butuh enam poin untuk bisa meraih norma GMW, sehingga hasil remis itu cukup buat dia mewujudkan impiannya itu. "Kami akui ada keteledoran sebelumnya karena kurang cek terhadap rata-rata rating setiap pemain, namun setelah saya teliti ternyata Irene yang harus melawan lima pemain asing dengan masing-masing rating lebih tinggi sehingga total rating rata-rata 2332, maka Irene hanya perlu enam poin saja untuk bisa raih norma GMW," kata Wakil Sekjen PB Percasi Sebastian Simanjuntak. Dengan hasil remis tersebut hingga babak terakhir, Irene berada pada posisi ketiga, setengah poin dibawah pecatur Slovenia Regina Pokorna, sedangkan pecatur Singapura GMW Li Roufan memastikan memimpin klasemen akhir setelah meraih kemenangan atas pecatur Myanmar MFW Thanda Aye Win. "Saya sangat gembira kali ini, apa yang saya impikan menjadi kenyataan mendapatkan norma GMW, padahal sebelumnya saya sangat pesimistim bisa melakukan itu mengingat lawan-lawan saya di turnamen GMWE ini sangat berat dengan tiga pecatur bergelar GMW," kata Irene menanggapi tentang keberhasilannya meraih norma GMW. Pada pertandingan babak terakhir itu, Irene yang memakai pembukaan Ponzian sepakat remis pada langkah ke-24. "Kami sama-sama buntu dan sulit mendapatkan peluang untuk saling memenangi pertandingan sehingga kami sepakat untuk bermain remis," kata Irene. Berikut hasil pertandingan babak terakhir (ke-10) turnamen GMW: - Jana Krivec 0,5 - 0,5 Irene - Li Roufan 1 - 0 Thanda Aye Win - Regina Pokorna 1 - 0 Chaterine Perena Klasemen akhir: 1. Li Roufan 7 2. Regina Pokorna 6,5 3. Irene 6 4. Jana Krivec 5 5. Chaterine Perena 4,5 6. Thanda Aye Win 1.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008